Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Intip Serunya Women’s Week 2022, Bertabur Sosok Perempuan Hebat & Menginspirasi
1 April 2022 16:13 WIB
·
waktu baca 4 menitADVERTISEMENT
Ladies, kumparanWOMAN sukses menggelar perhelatan Women’s Week 2022 pada Kamis (31/3). Acara ini mendapat dukungan dari Blibli dan Vegeta.
ADVERTISEMENT
Merupakan bagian dari perayaan International Women’s Day yang jatuh setiap tanggal 8 Maret, Women's Week 2022 ini mengangkat tema Break the Barriers #EmpowerTogether dengan empat fokus utama, yakni quality (kesetaraan), diversity (keberagaman), inclusivity (inklusivitas), dan sustainability (gaya hidup berkelanjutan).
Women's Week 2022 dibuka dengan speech dari Chief of kumparanWOMAN, Fitria Sofyani yang kemudian dilanjutkan dengan pidato kunci atau keynote speech dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Indonesia, Bintang Puspayoga.
“Tema kumparanWOMAN Women's Week 2022 tahun ini, Break the Barriers, sangat relevan dan sejalan dengan semangat hari perempuan internasional, Hari Kartini, maupun Presidensi G20 Indonesia tahun ini. Marilah kita buka seluas-luasnya akses dan partisipasi perempuan dalam ruang-ruang publik. Mari bergandeng tangan dan menatap satu tujuan bersama: dunia yang setara, demi kesejahteraan untuk semua,” ujar Bintang.
ADVERTISEMENT
Ramengvrl bercerita tentang tantangan dan batasan menjadi rapper perempuan dan juga stigma yang dialami selama ini. Ada juga beberapa tips untuk membangun kepercayaan diri. “Barriers terbesar yang membatasi itu adalah fakta bahwa kalau kita cewek yang dilihat sering kali fisiknya duluan. Kalau barriers selain dilihat fisiknya menurutku bahwa mungkin ada sedikit diremehkan pada saat awal-awal dan standar perempuan itu lebih double daripada laki-laki,” ujar Ramengvrl.
Dalam sesi yang sama, SVP of UX Blibli, Melody Budiono mengatakan bahwa Blibli terus berkomitmen untuk menghargai keberagaman dan menghargai perempuan. Kemudian ada juga beberapa program yang dicanangkan oleh Blibli untuk memberdayakan perempuan, baik untuk customer, seller maupun untuk para karyawan Blibli, contoh program kampanye Festival Belanja Cantik.
ADVERTISEMENT
Kemudian dilanjutkan dengan sesi Women & Healthy Lifestyle: Pentingnya Jaga Kesehatan Pencernaan bagi Perempuan yang menghadirkan Zee Zee Shahab, public figure dan dr. Lily Estelita, Dokter & Runner Up Putri Indonesia 2014.
Sebagai perempuan yang memiliki peran penting dalam keluarga, Zee Zee sadar betul betapa pentingnya menjaga kesehatan. Ia pun mulai menjalani pola hidup sehat dengan mengonsumsi makanan berserat dan juga rajin berolahraga.
Hal itu juga didukung oleh penjelasan dari dr. Lily Estelita, Dokter & Runner Up Putri Indonesia 2014. Dikatakan bahwa ada korelasi yang kuat antara produktivitas dan kesehatan pencernaan dengan produktivitas.
Sesi Inclusivity dan Sustainability
Sesi ketiga dan keempat Women's Week 2022 dilanjutkan dengan talkshow bertema Women & Inclusivity: Kesempatan Setara & Dunia yang Lebih Inklusif untuk Perempuan Difabel. Narasumber dalam sesi ini adalah Founder Carys Cares, Carys Mihardja; dan Chief Operating Officer of Thisable Enterprise, Nicky Clara.
Carys bercerita bahwa sejak pandemi, banyak komunitas yang tersingkir, salah satunya adalah para penyandang disabilitas . Carys pun semakin semangat untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk memberdayakan penyandang disabilitas, termasuk teman-teman down syndrome .
ADVERTISEMENT
Kemudian Nicky Clara, seorang Disability Womanpreneur juga membagikan latar belakangnya mendirikan Thisable Enterprise. Hal ini lantaran banyaknya penyandang disabilitas yang belum berdaya secara ekonomi. Nicky pun berfokus untuk menciptakan lapangan pekerjaan bagi penyandang disabilitas dan perempuan .
Lalu, sesi terakhir dari Women's Week 2022 ditutup dengan virtual conference bertema Women & Sustainability: Aksi Perempuan untuk Gaya Berkelanjutan. Pembicara dalam sesi ini adalah Dwi Yulianti Faiz dari UN Women, Tungga Dewi, CEO & Co-Founders Perfect Fit Indonesia, dan Karina Soegarda, Communications and Sustainability Manager H&M Indonesia.
Dwi menjelaskan bahwa manusia saling terkoneksi sehingga perlu kesetaraan gender dalam gaya hidup berkelanjutan. Misalnya dalam masalah perubahan iklim, perempuan menjadi pihak yang paling terdampak. Tungga juga mengatakan bahwa banyak sekali dampak dari gaya hidup perempuan dalam lingkungan, salah satu yang paling dekat dan nyata adalah terkait menstruasi yang menyumbang jumlah sampah yang sangat besar.
ADVERTISEMENT
Sementara itu dari segi fashion , Karina memaparkan bahwa perempuan mempunyai peran yang sangat penting terkait fashion. Ia pun menjelaskan bahwa upaya reduce, reuse, recycle tidak hanya untuk barang-barang berbahan plastik dan lainnya, tetapi hal tersebut juga bisa diterapkan pada baju yang dipakai sehari-hari. Sejalan dengan ini, Karina mengungkapkan bahwa H&M juga memberikan opsi untuk pelanggan yang ingin memakai bahan-bahan yang lebih ramah lingkungan.
Jika kamu ketinggalan menyaksikan acara Women’s Week 2022 ini, Jangan cemas, Ladies! Pasalnya kamu bisa menonton tayangan ulangnya di YouTube kumparan berikut ini: