Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.8
Meghan Markle Buka ‘Olshop’, Promosikan Pakaian dan Kosmetik Favoritnya
28 Maret 2025 10:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
ADVERTISEMENT
Meghan Markle kembali membuat gebrakan di dunia maya, Ladies. Setelah merilis brand lifestyle, serial Netflix, dan podcast baru, kini sang Duchess of Sussex membuka situs seperti ‘online shop’ yang mempromosikan deretan busana dan kosmetik favoritnya.
ADVERTISEMENT
Istri Pangeran Harry ini membuat profil di situs ShopMy, yaitu situs di mana creator bisa mencantumkan katalog produk rekomendasinya beserta tautan untuk membeli produk tersebut. Meghan pertama kali mengumumkan profil ShopMy miliknya pada Senin (24/3) lewat unggahan di akun Instagram @meghan.
“Banyak dari kalian yang bertanya, jadi inilah! Berbelanja sedikit untuk mengawali pekan ini. Akan lebih banyak lagi yang hadir. Tautan di bio,” tulis Meghan dalam unggahan Instagram Story tersebut, sembari memperlihatkan deretan atasan, bawahan, dan aksesori andalannya.
Dalam keterangan di profil ShopMy Meghan, ibu dua anak ini menjelaskan bahwa produk-produk yang tercantum sudah dipilih dan dikurasi sendiri olehnya. Dia juga mengingatkan bahwa beberapa tautan dalam katalog ini merupakan tautan affiliate.
ADVERTISEMENT
Jadi, jika ada yang membeli beberapa produk dari profil itu, Meghan akan mendapatkan sedikit komisi penjualan. Beberapa media asing menyebut Meghan kini layaknya influencer.
Katalog rekomendasi Meghan Markle ini tak hanya meliputi item fashion, tetapi juga produk kecantikan seperti skin care dan makeup. Bahkan, pada Rabu (26/3), Meghan menambahkan satu laman baru di profilnya, yaitu laman khusus makeup yang dia pakai di hari pernikahannya dengan Pangeran Harry pada 2018.
Deretan pakaian rekomendasi Meghan Markle
Meskipun Meghan Markle terkenal dengan tampilan stealth wealth atau quiet luxury-nya, sejumlah produk yang ia masukkan ke profil ShopMy miliknya tergolong cukup terjangkau. Pakaian yang tersedia dalam profil tersebut menggambarkan estetika khas Meghan, terutama gaya sang Duchess yang terlihat dalam serial Netflix With Love, Meghan.
ADVERTISEMENT
Pakaian itu meliputi kemeja putih linen dari brand Reformation (seharga Rp 2,3 juta), kemeja garis-garis putih biru dari Rochelle Behrens (Rp 2,1 juta), hingga sweater berbahan cashmere dari Jenni Kayne (Rp 4,8 juta).
Tak luput, Meghan juga memasukkan trench coat dari Uniqlo, yang sudah sering ia pakai. Mantel trench Uniqlo itu dijual seharga Rp 1,7 juta. Meghan turut menghadirkan tautan untuk celana linen dari J Crew seharga Rp 3,1 juta dan dress hitam dari Tracie James seharga Rp 5,8 juta.
Koleksi kosmetik rekomendasi Meghan Markle
Siapa sangka ternyata Meghan Markle pakai produk dari Laneige? Dalam laman produk kecantikan di ShopMy, Meghan memasukkan Lip Sleeping Mask dari Laneige sebagai salah satu produk yang ia rekomendasikan. Produk perawatan bibir itu dibanderol seharga Rp 310 ribu.
ADVERTISEMENT
Ia juga merekomendasikan face gentle cleanser dari La Roche Posay (Rp 298 ribu), The Dewy Skin Cream dari Tatcha (Rp 1,1 juta), foundation dari brand No Makeup Makeup (Rp 911 ribu), sampai Luxury Lip Oil dari Saint Jane Beauty (Rp 464 ribu).
Bagaimana dengan makeup yang Meghan pakai di hari pernikahannya? Menurut laman ShopMy Meghan, mayoritas produk yang dipakai adalah dari Dior Beauty.
Ini meliputi Dior Backstage Face & Body Foundation, Dior Backstage Flash Concealer, Dior Backstage Eyeshadow Palette, Backstage Rosy Blush On, Diorshow Pump n Volume Mascara, Backstage Glow Face Palette, sampai Lip Glow Color Reviver Balm.
Meghan juga memakai produk dari Tatcha, yaitu Dewy Skin Cream dan Luminous Dewy Skin Mist, kemungkinan besar untuk tahap skin prep sebelum makeup. Sebagai pelengkap, di bagian bibir, ia hanya memakai lip pencil dari MAC dalam warna spice.
ADVERTISEMENT
Kamu tertarik berbelanja baju dan kosmetik favorit Meghan Markle ini, Ladies?