Mengenal dan Mengetahui Cara Ampuh Atasi Jerawat Kistik

21 Mei 2019 12:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Jerawat Foto: Thinkstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Jerawat Foto: Thinkstock
ADVERTISEMENT
Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang amat mengganggu. Kehadirannya yang bisa muncul kapan saja tanpa diundang jelas dapat menjadi momok bagi penampilan. Bahkan terkadang menimbulkan rasa nyeri yang mengganggu.
ADVERTISEMENT
Jenis jerawat sendiri banyak ragamnya dan salah satu yang cukup mengganggu adalah jerawat kistik. Jerawat jenis ini biasanya memiliki ciri yang khas, yakni berbentuk kecil-kecil, tumbuh dalam jumlah banyak dan menumpuk pada area wajah tertentu, mengandung nanah dan berwarna kemerahan. Yang membuat jerawat kistik ini sedikit berbeda adalah lokasi tumbuh yang berada jauh di bawah permukaan kulit dan sangat menyakitkan.
Jerawat yang biasa menyerang area rahang, pipi dan dagu ini juga memiliki beberapa faktor penyebab, mulai dari pori-pori tersumbat akibat minyak dan sel-sel kulit mati, faktor hormonal dan genetika, hingga stres berlebih.
Untuk memberantas jerawat tersebut, mengutip Allure berikut tiga langkah ampuh yang dapat Anda lakukan untuk atasi jerawat kistik:
ADVERTISEMENT
1. Pilih sabun wajah dengan kandungan asam salisilat
Mencuci Muka Terlalu Sering Tak Baik untuk Kulit. Foto: Shutterstock
Asam salisilat merupakan bahan yang dapat menghilangkan sel kulit mati yang menyumbat pori. Kandungan asam salisilat ini berbeda dengan benzoyl peroxide yang biasa terkandung dalam obat atau sabun muka jerawat yang berfungsi untuk membunuh bakteri dalam pori-pori.
Ketimbang benzoyl peroxide, asam salisilat jauh lebih lembut pada kulit dan tidak membuat kulit kering. Selain itu, karena mengandung bahan anti-inflamasi, maka asam salisilat mampu mengurangi kemerahan dan membantu menghilangkan rasa sakit dari jerawat.
2. Kompres bagian jerawat dengan es batu
Es batu untuk kecantikan. Foto: Thinkstock
"Suhu dingin dari es batu dapat menyempitkan pembuluh darah. Coba bungkus es batu dengan kain lalu tempelkan ke jerawat kistik. Tindakan ini dapat mengempeskan benjolan, pembengkakan dan mengurangi kemerahan," ujar Joshua Zeichner, Director of cosmetic dan Peneliti Dermatologi klinis di Mount Sinai Hospital, New York City seperti dikutip dari Allure.
ADVERTISEMENT
Cara mudah ini merupakan langkah aman untuk mengurangi peradangan pada kulit tanpa harus memencetnya. Zeichner pun merekomendasikan mengompres jerawat dengan es batu ini sebanyak tiga kali dalam waktu sejam dengan jarak waktu masing-masing 10 menit.
3. Aplikasikan krim hidrokortison
Rutin memakai krim hidrokortison. Foto: Shutterstock
Salah satu hal yang paling terlihat dari jerawat kistik adalah timbulnya kemerahan di area timbulnya jerawat. Untuk menghilangkan kemerahan tersebut, Anda perlu mengaplikasikan krim hidrokortison yang juga mengandung steroid dosis rendah sehingga dapat turut mengecilkan jerawat dan memudarkan kemerahan.