Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
My Beauty Routine: Shahnaz Indira, Model Curvy Indonesia yang Debut di LFW
28 September 2022 17:31 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Perempuan berusia 19 tahun ini cukup rajin membagikan foto-foto kesehariannya di akun Instagram miliknya, @shahnaz.indira. Nah, dari rangkaian potret tersebut, ada satu hal yang turut menjadi daya tarik: Kulitnya yang tampak glowing alias bercahaya.
Dalam wawancara bersama kumparanWOMAN, Shahnaz dengan senang hati membagikan rutinitas kecantikan alias beauty routine-nya sehari-hari. Ternyata, rahasia di balik kulit wajah bercahaya Shahnaz adalah basic skin care, lho.
Nah, buat Ladies yang penasaran dengan beauty routine Shahnaz selengkapnya, simak penjelasan dari model muda berbakat ini, ya!
Morning skin care routine
Kalau masalah skin care, aku enggak terlalu banyak pakai produk dan produknya itu-itu saja. Soalnya dulu, waktu aku masih senang-senangnya makeup dan senang eksplor, aku pakai skin care yang sampai 10 step skin care, tapi skin barrier aku malah rusak. Aku masih SMA atau SMP waktu itu.
Akhirnya, sekarang aku cuma pakai basic skin care saja, seperti face wash, toner, moisturizer, dan sunscreen. Untuk face wash, toner, dan moisturizer, aku pakai dari brand Hada Labo.
ADVERTISEMENT
Hada Labo ternyata cocok juga buat aku. Namun, kalau face wash aku memang suka ganti-ganti, karena kalau dipakai terus menerus, sabun mukanya bisa tiba-tiba enggak cocok di kulit. Jadi, kadang aku suka tukar-tukar, nyobain yang lagi diskon, atau yang ada saja di rumah.
Sementara sunscreen, aku lagi coba dari brand Azarine. Aku juga sedang pakai sunscreen Supergoop! karena sempat dapat free product dari agensi.
Night skin care routine
Kalau misalnya muka aku sedang kusam, aku suka pakai masker yang bisa buat deep cleansing. Aku juga pakai chemical exfoliator untuk mengeksfoliasi kulit, kalau kulit lagi kusam banget. Terus juga aku sering pakai sheet mask.
Lalu, aku kadang juga pakai eye cream dari The Aubree, kalau kantung mata aku lagi parah banget. Sementara sheet mask, aku biasanya paling sering pakai dari brand Mediheal.
ADVERTISEMENT
Aku paling sering pakai varian H.D.P Pore-Stamping Black Mask EX dan W.H.P White Hydrating Charcoal Mineral Mask EX.
Aku saat ini enggak pakai serum. Sekarang, aku cuma pakai apa yang aku butuhkan. Jadi, kalau aku merasa belum butuh serum, aku enggak akan pakai.
Makeup routine setiap hari
Sekarang, aku jarang banget dandan, karena kalau casting, klien enggak mau melihat aku pakai makeup. Sementara, kalau lagi show, pasti didandani.
Jadi, aku dandan kalau lagi keluar rumah saja. Aku juga jarang pakai foundation, cushion, atau bedak.
Setiap dandan, aku biasanya bikin eye makeup atau pakai lipstik supaya enggak terlihat pucat. Jadi, makeup aku keluar rumah hanya lipstik, eyeliner, maskara, dan alis, kalau lagi mau.
ADVERTISEMENT
Kalau soal warna lipstik favorit, aku itu selalu ada masanya, ya. Kadang suka pink, kadang oranye. Tetapi, sekarang aku lagi suka banget pakai warna merah tua.
Aku juga suka banget pakai lip gloss, karena bibirku jadi plumpy dan tampak lebih glowing. Aku suka banget lip gloss dari brand Rose All Day.
Makeup yang wajib ada di tas kamu?
Lip gloss dan lip tint wajib ada. Lalu, aku masih enggak apa-apa kalau enggak ada maskara di tasku, tetapi yang wajib ada itu penjepit bulu mata! Soalnya, bulu mata aku, tuh, arahnya turun.
Live Update