news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Netizen Arab Buang Kosmetik Dior karena Skandal Terbaru Bella Hadid

26 Juni 2019 8:07 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bella Hadid. Foto: AFP/LOIC VENANCE
zoom-in-whitePerbesar
Bella Hadid. Foto: AFP/LOIC VENANCE
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini, supermodel Bella Hadid baru saja tersandung kontroversi karena unggahan foto di Instagram Story-nya pada Minggu (16/6) silam. Foto tersebut ia ambil di bandara John F Kennedy setelah tampil di Milan Men’s Fashion Week Spring/Summer 2020 di Milan, Italia.
ADVERTISEMENT
Dalam foto tersebut, Bella mengunggah foto kakinya yang sedang memakai ankle boots dengan pose mengangkat kaki yang ditempelkan kepada jendela.
Namun sontak, foto tersebut menjadi viral dan mengundang kontroversi besar di kalangan netizen Arab. Alasannya, latar belakang foto kaki tersebut adalah dua pesawat dengan bendera Arab Saudi dan Uni Emirat Arab yang tengah parkir di bandara.
Netizen Arab pun menganggap Bella tidak menghormati bangsa Arab, karena sepatu dianggap kotor dan posenya tersebut seolah 'menginjak' bendera Arab yang ada di belakangnya.
Instagram Story Bella Hadid yang dituding rasis Foto: Instagram Story @bellahadid
Karena kontroversi ini, permasalahan pun menjadi panjang. Netizen Arab kini memboikot adik dari Gigi Hadid ini. Dilansir The National, bahkan, beberapa mall di Dubai mulai menurunkan foto-foto Bella Hadid yang terpampang di berbagai gerai ritel mereka, seperti Sephora dan Dior.
ADVERTISEMENT
"Kami menjunjung tinggi martabat dan nilai-nilai Uni Emirat Arab dan Arab Saudi dengan penuh penghormatan dan penghargaan tertinggi. Kami telah mendiskusikan persoalan ini kepada retail-retail lainnya untuk mengambil langkah dan keputusan terbaik," cuit salah satu mall seperti di retweet oleh netizen.
Tidak sampai di situ, bentuk kemarahan dan kekecewaan netizen juga dilampiaskan dengan membuang produk-produk kosmetik Dior Beauty. Bella Hadid sendiri merupakan salah satu brand ambassador brand kosmetik asal Prancis tersebut.
Hashtag #BellaHadidIsRacist pun kini viral di Twitter. Banyak netizen yang mengunggah foto dan video mereka dengan membuang produk-produk Dior ke tempat sampah.
"Saya akan berhenti menggunakan produk Dior #BellaHadidIsRacist," tulis akun Twitter @KSAt2030.
"Turunkan semua foto Bella dan hentikan segala kontrak dengannya, jika kalian ingin kami (masyarakat Emirat dan Saudi) untuk tetap membeli produk-produk kalian," tambah akun @banatzayed sembari men-tag brand Sephora, Dior, BVLGARI, Versace, Burberry, dan Dolce & Gabbana.
ADVERTISEMENT
Bella Hadid pun telah meminta maaf melalui akun Instagram dan Twitter-nya. "Jujur ini adalah sebuah kesalahan yang terjadi di pagi hari, saya tidak pernah dengan sengaja menyinggung orang lain seperti itu. Saya sangat menyesal," ujar Bella Hadid pada akun Twitternya.
Sampai detik ini, Bella Hadid belum mengunggah apapun di Instagram dan Twitter pribadinya setelah kontroversi tersebut.