Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Putri Kobe Bryant Debut di Milan Fashion Week, Tampil Memukau di Show Versace
26 September 2023 19:52 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Natalia Bryant, anak mendiang pebasket Kobe Bryant , debut sebagai model runway di Milan Fashion Week 2023. Ia ikut serta dalam fashion show rumah mode mewah Versace pada Jumat (22/9).
ADVERTISEMENT
Di fashion show itu, Natalia melenggang bersama model-model terkenal lain, termasuk Kendall Jenner dan Gigi Hadid.
Tampilannya memukau dalam balutan gaun sederhana berwarna hitam. Gaun tersebut memiliki detail garis leher V, dipasangkan dengan flat shoes berwarna silver.
Ia juga terlihat menenteng handbag berwarna hitam, senada dengan gaunnya. Sementara itu, wajahnya dirias dengan look yang natural. Rambut lurusnya digerai, membuat keseluruhan look-nya tampak feminin.
Dikutip dari People, perempuan berusia 20 tahun itu cuti dari studinya di University of Southern California untuk tampil di catwalk pertamanya tersebut. Meski ini jadi show pertamanya, Natalia terlihat tampak tenang saat runway.
ADVERTISEMENT
“Ini adalah kesempatan yang luar biasa dan saya sangat berterima kasih kepada Donatella, perancang busana Versace. Saya merasa terhormat Donatella mengundang saya untuk menjadi bagian dari sesuatu yang sangat istimewa,” kata Natalia.
“Dia sangat ramah, manis, dan membuatku merasa sangat nyaman, terutama karena ini adalah runway pertamaku. Bertemu dengannya pasti membantu meredakan ketegangan,” sambungnya.
Tertarik dengan dunia modeling, Natalia menandatangani kontrak dengan IMG Models pada Februari 2021. Ia mengaku ingin terus menekuni karier sebagai model.
Kesuksesan Natalia di usianya yang masih sangat muda ini tak luput dari dukungan sang ibu, Vanessa Bryant. Ibunya juga sering berkomentar tentang penampilan Natalia saat berjalan di runway.
“Dia mendorong saya untuk memiliki gaya jalan saya sendiri dan menetapkan cara saya sendiri dalam melakukan sesuatu. Saya selalu suka menonton video Naomi Campbell (supermodel) berjalan di runway, juga super model ikonik lainnya yang saya kagumi. Lalu ibuku berkata, ‘Berjalanlah seperti Naomi, tetapi ingatlah untuk menjadi diri sendiri, tunjukkan gayamu sendiri dalam berjalan dan selalu tegakkan kepala,'” tutur Natalia.
ADVERTISEMENT
Vanessa juga jadi orang pertama yang mengucapkan selamat kepada Natalia setelah sang putri tampil di Milan Fashion Week 2023.
“Natalia, aku sangat bangga padamu! Kamu berhasil, Aku sangat mencintaimu dan aku sangat bahagia untukmu @nataliabryant! Bellísima! 😘Versace!” tulis Vanessa di Instagram.
Meskipun ini adalah peragaan busana pertamanya, Natalia telah tergabung dalam beberapa kampanye dengan merek-merek fashion ternama, seperti Ugg, Ivy Park, dan Bulgari.
Natalia juga sudah menghadiri Met Gala di usia 18 tahun. Met Gala merupakan salah satu acara bergengsi di dunia mode. Met Gala dikenal juga sebagai malam penggalangan dana yang ditujukan untuk pameran seni Costume Institute di Metropolitan Museum of Art, New York, Amerika Serikat.
Natalia pun pernah menghiasi sampul Teen Vogue, yakni pada 2022 lalu.
ADVERTISEMENT