Tampil Beda dengan Anting Besar, Intip Gaya Kate Middleton di Final Euro 2020

12 Juli 2021 19:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kate Middleton bersama Pangeran William saat menonton final Euro 2020 di Stadion Wembley, London, Inggris Minggu (11/7). Foto: JOHN SIBLEY/POOL/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Kate Middleton bersama Pangeran William saat menonton final Euro 2020 di Stadion Wembley, London, Inggris Minggu (11/7). Foto: JOHN SIBLEY/POOL/AFP
ADVERTISEMENT
Kate Middleton menghadiri pertandingan final Euro 2020 di Wembley Stadium, London, Inggris, pada Minggu (11/7). Duchess of Cambridge datang bersama sang suami, Pangeran William, dan anak pertamanya, Pangeran George.
ADVERTISEMENT
Dalam kesempatan itu, Kate bergaya semiformal mengenakan blazer off-white lansiran Zara, t-shirt putih Ralph Lauren, dan jeans hitam dengan aksesori ikat pinggang warna senada. Menurut laporan Express UK, blazer itu konon pernah dipakai Kate saat menghadiri acara-acara resmi, salah satunya adalah tur Kerajaan Inggris ke Kanada pada 2016.
Kate Middleton saat nonton final Euro 2020 di Stadion Wembley, London, Inggris Minggu (11/7). Foto: Frank Augstein/POOL/AFP
Namun, hal yang menarik dari penampilannya kali ini adalah anting-anting merah yang memiliki warna senada dengan bendera Inggris. Anting-anting berukuran besar lansiran merek aksesori London, Blaiz, itu konon dipakai sebagai ekspresi dukungan terhadap tim nasional negaranya. Penambahan anting-anting itu lantas membuat penampilan Kate cukup berbeda dari biasanya. Pasalnya, ia hampir tak pernah memakai aksesori menonjol selain berlian, terlebih dengan ukuran besar dan warna yang mencolok.
Kate Middleton bersama Pangeran George (tengah) dan Pangeran William saat menonton final Euro 2020 di Stadion Wembley, London, Inggris Minggu (11/7). Foto: Frank Augstein/POOL/AFP
Di sisi lain, Pangeran George tampak serasi dengan sang ayah dengan setelan jas, dasi bergaris, dan kemeja. Namun, Pangeran George mengenakan kemeja biru pucat dan jas biru tua, sementara Pangeran William mengenakan setelan jas hitam dan kemeja putih.
ADVERTISEMENT

Sempat menyaksikan final turnamen tenis Wimbledon

Kate Middleton saat menonton pertandingan tenis Wimbledon di London, England, Minggu (11/7). Foto: Paul Childs/REUTERS
Beberapa jam sebelum hadir di pertandingan final Euro 2020, ibu tiga anak itu juga rupanya sempat menyaksikan pertandingan final turnamen tenis Wimbledon. Dalam kesempatan itu, Kate tampil chic mengenakan gaun midi crepe warna merah muda. Gaun lansiran brand Beulah London itu dibanderol sekitar 695 poundsterling atau setara Rp 13,9 juta.
Beberapa penggemar pun mengagumi perubahan busana Kate yang hanya terjadi dalam hitungan jam. Mereka lantas menyampaikan kekagumannya itu di media sosial Twitter.
Kagum kepada Kate Middleton karena berhasil mencapai final Wimbledon dan Euro 2020 dengan waktu sekitar dua jam. Pergantian pakaiannya yang cepat juga patut diapresiasi,” kata salah satu netizen.
Kate Middleton saat nonton pertandingan tenis Wimbledon di London, England, Minggu (11/7). Foto: Pool via REUTERS
Bayangkan menjadi Kate Middleton. Beberapa jam yang lalu, dia berada di final Wimbledon. Sekarang dia menyanyikan God Save the Queen (lagu kebangsaan Britania Raya) di Wembley dengan pakaian berbeda,” timpal netizen lain.
ADVERTISEMENT

Kate Middleton sebelumnya jalani isolasi mandiri

Sebelum menghadiri dua agenda tersebut, Kate Middleton sempat dilaporkan menjalani isolasi mandiri setelah kontak dengan seseorang yang dinyatakan positif COVID-19. Karena itu, ia pun absen menemani Pangeran William dalam acara yang digelar pada Senin (5/7), demikian menurut pernyataan resmi pihak Istana Kensington.
Potret tampilan Kate Middleton yang diunggah di hari ulang tahunnya ke-39 Foto: Instagram @kenstingtonroyal
Lebih lanjut, pihak istana menyebut bahwa Kate menjalani isolasi mandiri sejak Jumat (2/7) sore. Selain itu, pihak istana juga mengatakan bahwa istri Pangeran William itu harus menjalani isolasi mandiri meski tidak mengalami gejala apa pun.
“Pekan lalu, Duchess of Cambridge melakukan kontak dengan seseorang yang kemudian dinyatakan positif COVID-19. Yang Mulia tidak mengalami gejala apa pun, tetapi mengikuti semua aturan pemerintah dan mengisolasi diri di rumah,” tulis Istana Kensington seperti dikutip dari Mirror UK.
ADVERTISEMENT