Tips Mengatasi Post Holiday Blues yang Sering Dialami Setelah Hari Libur

31 Januari 2024 13:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi perempuan stres. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perempuan stres. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hari libur adalah momen di mana kita bisa bersantai sejenak untuk menghabiskan waktu dengan diri sendiri atau bersama orang terkasih. Namun yang namanya liburan tentu tidak bisa terus menerus. Ada waktunya bagi kita untuk kembali bekerja atau ke rutinitas sehari-hari. Banyak dari kita yang kemudian merasa sedih ketika itu terjadi. Ini biasanya dikenal dengan istilah post holiday blues.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Health, post holiday blues adalah sebuah perasaan sedih, kesal, kecewa, dan kesepian yang dirasakan saat momen liburan telah berakhir.
“Liburan menawarkan waktu bagi kebanyakan orang untuk memfokuskan energi mereka. Setelah liburan usai, orang mungkin merasa tersesat atau hampa tanpa melakukan aktivitas yang bertujuan untuk membantu mereka fokus,” ujar Psikolog dan Asisten Profesor Klinis di The Ohio State University Wexner Medical Center, Amerika Serikat, Nicole Hollingshead, seperti yang dikutip dari Health.
Ilustrasi pasangan turis yang liburan ke Lisbon. Foto: Shutterstock
Saat momen liburan dimulai, kamu pasti akan banyak menyusun rencana dan melakukan kegiatan menarik yang tentunya menyenangkan. Nah, waktu segalanya berakhir, kamu seperti merasa ada hal yang tak seimbang.
Menurut Psikolog asal New York, Naomi Torres-Mackie, gejala kesedihan pasca liburan ini mirip seperti depresi. Alhasil, buat kamu yang sering merasa kesal, marah, dan sedih setelah liburan selesai, penting untuk selalu mencatat durasi gejala tersebut. Apabila terlalu sering dan sampai mengganggu aktivitas, tak perlu ragu untuk melakukan konsultasi dengan psikolog.
ADVERTISEMENT
“Depresi membuat suasana hati buruk hampir sepanjang hari selama dua minggu atau lebih. [Sementara itu], durasi post holiday blues akan lebih singkat dan tidak terlalu merugikan kehidupan sehari-hari,” ujar Naomi.
Ilustrasi perempuan sedih susah move on. Foto: Shutterstock
Lalu, apakah ada cara yang bisa kamu lakukan untuk mengelola post holiday blues? Jawabannya ada! Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa dilakukan:
1. Tidur yang cukup
2. Konsumsi makanan bergizi
3. Hindari alkohol
4. Lakukan aktivitas menarik di luar hari libur
5. Tetap jaga hubungan baik dengan keluarga dan teman
Bagi Nicole Hollingshead, kamu mungkin mengalami post holiday blues karena terlalu fokus pada masa liburan. Padahal, kamu bisa menciptakan banyak momen menarik di luar itu.
Untuk itu, yuk keluar dari zona nyaman dan ciptakan cerita menarik kamu, meski di luar momen hari libur.
ADVERTISEMENT