TUMI Perkenalkan Koleksi Musim Gugur 2023, Terapkan Konsep Desain Hypercraft

10 Agustus 2023 15:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
TUMI perkenalkan koleksi Musim Gugur 2023 di Alila SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (9/8). Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
TUMI perkenalkan koleksi Musim Gugur 2023 di Alila SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (9/8). Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan
ADVERTISEMENT
TUMI baru saja memperkenalkan koleksi Musim Gugur 2023 lewat exclusive preview yang digelar di Alila SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (9/8). Koleksi ini berangkat dari upaya TUMI dalam mencari lanskap fashion baru, namun tetap familiar.
ADVERTISEMENT
Dalam musim ini, dengan menggunakan konsep desain Hypercraft, TUMI memadukan pengetahuan masa lalu dan teknik modern untuk merancang produk-produk unggulan. Hypercraft dimaknai sebagai bentuk perhatian tinggi terhadap perawatan, keterampilan, serta menjunjung orisinalitas. Produk yang tercipta pun diharapkan dapat memberi lebih dari yang diharapkan, dari segi gaya, daya tahan, keserbagunaan, hingga kinerja.
TUMI Georgica. Foto: TUMI
Koleksi Musim Gugur 2023 mencakup rangkaian produk terbaru untuk perempuan bertajuk Georgica. Bergaya minimalis dengan draping elegan serta struktur tanpa lapisan yang lembut, produk-produk Georgica menggunakan bahan pebble-grain leather alami atau kulit halus.
Liquid embroidery diterapkan pada beberapa produk Georgica di musim ini. Pilihan jenis warnanya meliputi Black, Taupe, Deep Plum, Terracotta, dan Black Liquid Embroidery. Produk dalam koleksi Georgica, antara lain Valorie Tote, Milinia Laptop Sleeve, Marylea Crossbody, dan Fairlea Backpack.
ADVERTISEMENT
Alpha X juga menjadi rangkaian produk terbaru yang ada dalam koleksi Musim Gugur 2023. Ini adalah versi premium yang diklaim lebih canggih dari koleksi ikonis Alpha.
TUMI luncurkan Alpha X yang tergabung dalam koleksi Musim Gugur 2023. Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan
Produk-produk dalam koleksi Alpha X dibuat dari kain terkuat dan paling awet TUMI, yaitu PX6. Tersedia dalam warna Meteor Grey, beberapa model yang telah tersedia, antara lain International Dual Access 4 Wheeled Carry-On, Slim Backpack, dan Compact Sling.
Highlight lain di musim ini adalah versi baru produk dari koleksi ikonik 19 Degree Aluminum, sebut saja International Expandable Carry-On dan Extended Trip Expandable Packing Case. Keduanya dilengkapi dengan ekspansi ritsleting yang praktis.
Tersedia pilihan warna baru untuk produk 19 Degree Aluminum tersebut, yakni Slate Blue Texture, Blush/Navy Liquid Print, Hunter Green, Deep Plum, dan Red. Materialnya pun diperbarui; menggunakan cangkang dari bahan daur ulang hasil pascaindustri serta pelapis yang dibuat dari PET (botol plastik).
ADVERTISEMENT
TUMI 19 Degree Aluminum. Foto: TUMI
Kemudian ada produk baru dari koleksi 19 Degree Titanium untuk musim ini, yaitu Briefcase dan Extended Trip Packing Case. Produk tersebut mengadopsi semua fitur terfavorit dari segmen International Carry-On dalam skala lebih besar.
Ada pula model baru dari rangkaian Voyageur untuk koleksi Musim Gugur 2023. Sebut saja Moore Backpack/Crossbody, Shira Tote, dan Just In Case Duffel.
Selain itu, di musim ini, ada Zip-Around Small Organizer yang merupakan tambahan terbaru dalam ekosistem TUMI+. Koleksi Musim Gugur 2023 telah tersedia di situs resmi TUMI, Ladies.