Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
5 Ide Permainan yang Seru di Rumah bersama Anak
25 Januari 2023 13:46 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ada berbagai ide permainan yang seru di rumah. Permainan ini bisa Mama mainkan bersama kecil dan keluarga Mama untuk menghabiskan waktu menyenangkan bersama.
ADVERTISEMENT
Bermain merupakan salah satu aktivitas yang disukai anak . Di samping meningkatkan suasana hati anak, bermain bersama juga mampu menambah kemampuan kognitif, motorik, serta kemampuan emosi dan sosialnya.
Memainkan permainan yang seru bersama anak tentunya adalah cara yang cemerlang dalam mendukung tumbuh kembang anak.
Nah, bagi Mama yang sedang bingung ingin bermain apa dengan anak, di bawah ini terdapat ide permainan yang seru di rumah yang bisa Mama mainkan bersama keluarga. Yuk simak idenya!
Permainan yang Seru di Rumah
Dirangkum dari Today's Parents, berikut berbagai ide permainan yang seru di rumah.
1. Menyusun Balok
Mama pasti pernah melihat anak senang menyusun balok hingga membentuk suatu objek tertentu. Hal ini bisa Mama jadikan sebagai inspirasi permainan yang menyenangkan di rumah .
ADVERTISEMENT
Mama dan anak bisa membangun kota atau bangunan dari balok-balok tersebut. Agar membuat permainan menjadi lebih seru. Mama bisa berkompetisi dengannya dengan berlomba siapa yang memiliki bangunan atau objek paling tinggi.
2. Board Game
Jika anak sudah cukup besar dalam memahami permainan, Mama bisa memilih permainan papan atau board game, seperti monopoli, ular tangga, atau scrabble.
Tak hanya meningkatkan kemampuannya dalam berpikir, permainan ini akan sangat menyenangkan karena melibatkan strategi antara Mama dan anak Mama. Jangan lupa untuk memberikan hadiah untuk pemenang agar permainan semakin menyenangkan.
3. Permainan Patung
Permainan patung adalah permainan sederhana yang dilakukan dengan meminta anak Mama untuk terdiam seperti patung dan berpose sesuai instruksi. Agar menjadi lebih menyenangkan, Mama bisa memainkan musik untuk menyertai permainan ini.
ADVERTISEMENT
Caranya, putarlah beberapa lagu favorit anak dan mintalah anak Mama untuk menari sampai musik berhenti. Ketika musik berhenti, instruksikan mereka untuk berpose tertentu.
Misalnya, serukan "Berpose seperti kucing!", maka ia akan bergaya layaknya kucing. Mama juga bisa ikut berpose untuk membantunya dalam mengenali instruksi yang Mama berikan.
4. Petak Umpet
Permainan ini biasanya dimulai dengan hompimpa untuk menentukan siapa yang menjaga benteng pertahanannya (pencari orang yang bersembunyi).
Permainan ini melibatkan hitungan untuk memberi waktu kepada peserta untuk bersembunyi. Hal ini bisa membantu anak Mama dalam berhitung.
Tidak hanya mengembangkan emosi baiknya, permainan ini akan melatih kemampuan otak anak, melatih fisiknya, serta meningkatkan imajinasi dan keberaniannya.
ADVERTISEMENT
5. Permainan Berburu Harta Karun
Anak-anak sangat senang dalam menemukan benda-benda tersembunyi, terutama "harta karun" sebagai hadiahnya. Dalam permainan ini, Mama cukup memberikan petunjuk sederhana untuk anak terkait tempat harta karun berada.
Tinggalkan banyak petunjuk yang mengarahkannya pada tempat harta karun. Mama bisa memberikan harta karunnya berupa koin agar terkesan nyata. Anak dapat menyimpannya di celengan mereka.
Permainan ini akan terasa seru dan menegangkan. Permainan berburu harta karun juga akan membantu anak dalam meningkatkan kemampuan kognitifnya serta kemampuan memecahkan masalah.
Nah, itulah ide permainan yang seru di rumah. Permainan ini bisa Mama mainkan bersama anak dan keluarga untuk menghabiskan waktu bersama.
(SAI)