Konten dari Pengguna

6 Vitamin Penambah Berat Badan Anak

9 Juni 2022 16:26 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi vitamin penambah berat badan anak (Sumber: iStock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi vitamin penambah berat badan anak (Sumber: iStock)
ADVERTISEMENT
Ketika anak mengalami kondisi susah makan yang berakibat berat badan seret, Mama sebagai orang tua pastinya pusing juga ya, Ma. Karena anak harus dipenuhi kebutuhan nutrisinya supaya bisa bertumbuh dan berkembang dengan baik seperti anak-anak lainnya. Jika anak Mama susah makan dan berat badannya kurang, kamu bisa kok memberinya vitamin penambah berat badan anak, Ma.
ADVERTISEMENT
Anak saudara Mama juga ada yang suka pilih-pilih makanan dan susah makan jika makanan yang disajikan tidak sesuai keinginannya. Akhirnya Mama menyarankan supaya memberi anaknya vitamin penambah nafsu makan yang bisa menambah berat badan serta memenuhi kebutuhan nutrisinya.
Mama rangkum dari berbagai sumber sebagai informasi kamu, berikut adalah 6 vitamin penambah berat badan anak yang bisa kamu coba berikan pada anak kamu!

6 Vitamin Penambah Berat Badan Anak

Ilustrasi vitamin penambah berat badan anak (Sumber: iStock)

1. Curcuma Plus Emulsion

Curcuma Plus Emulsion merupakan salah satu vitamin penambah berat badan anak yang bekerja dengan cara memperbaiki nafsu makan anak. Curcuma Plus Emulsion bisa dikonsumsi oleh anak-anak serta balita sesuai dengan dosis yang dianjurkan. Di dalam suplemen ini terkandung banyak sekali vitamin yang mendukung tumbuh kembang anak seperti Vitamin A, minyak ikan kod, kalsium, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp27 ribu per 200 ml

2. Curvit CL Emulsion

Curvit CL Emulsion merupakan vitamin anak yang mengandung ekstrak curcuma atau temulawak yang berperan dalam memperbaiki nafsu makan anak.
Curvit CL Emulsion membantu memenuhi kebutuhan nutrisi dalam masa pertumbuhan anak. Vitamin ini bisa digunakan untuk anak kamu mulai dari usia 1 hingga 12 tahun ya, Ma.
Harga: Rp62 ribu per 175 ml

3. Vidoran Smart Frugie Vitamins

Vitamin yang berwujud sirup ini memiliki kandungan multivitamin dengan ekstrak buah dan sayur yang bisa membantu dalam memperbaiki nafsu makan anak.
Terdapat keunggulan lainnya juga lho, Ma, yakni membantu memenuhi kebutuhan serat buah dan sayur harian anak. Vidoran Smart Frugie Vitamins diperuntukkan bagi anak usia 2 sampai 12 tahun.
Harga: Rp15 ribu per 100 ml
Ilustrasi vitamin penambah berat badan anak (Sumber: iStock)

4. Appeton Lysine Multivitamin

ADVERTISEMENT
Appeton Lysine Multivitamin juga bisa menjadi salah satu vitamin pilihan kamu untuk menambah berat badan anak, Ma. Vitamin ini mengandung banyak sekali manfaat seperti membantu penyerapan kalsium anak, meningkatkan nafsu makan, mencegah kekurangan gizi, menjaga kondisi tubuh anak serta menunjang tumbuh kembang anak.
Harga: Rp87 ribu per 60 ml

5. VegeBlend 21 Jr

VegeBlend 21 Junior memiliki wujud kapsul yang mengandung sari sayur alami, serat sayur alami, vitamin, mineral asam askorbat, kalsium, dan bentonite yang membantu menjaga kesehatan tubuh serta menambah berat badan anak. Vitamin ini bisa dikonsumsi untuk anak-anak usia 1 sampai 12 tahun ya, Ma.
Harga: Rp110 ribu per 30 kapsul

6. Scott’s Emulsion Vita

Scott’s Emulsion Vita juga bisa menjadi salah satu pilihan kamu untuk menambah berat badan anak nih, Ma. Tentunya karena segudang kandungan yang baik untuk tubuh kembang anak kamu.
ADVERTISEMENT
Scott’s Emulsion Vita mengandung minyak ikan kod, asam lemak omega 3, vitamin A, serta vitamin D yang berfungsi dalam mendukung kekebalan tubuh, menjaga kesehatan tulang, dan gigi serta menyehatkan sistem penglihatan anak.
Harga: Rp45 ribu per 200 ml
Demikian rekomendasi vitamin penambah berat badan anak yang bisa kamu coba berikan kepada anak kamu ya, Ma.
Jika berat badan anak kamu tak kunjung meningkat setelah pemberian makanan dengan gizi seimbang serta vitamin secara rutin, baiknya kamu berkonsultasi dengan ahli untuk mengidentifikasi permasalahan sesungguhnya yang kemungkinan terjadi pada anak kamu. Semoga bahasan ini bermanfaat untuk kamu, Ma.
(SRP)