Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Apa Saja yang Diturunkan Ibu kepada Anak?
10 Februari 2023 12:33 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Apa saja yang diturunkan ibu kepada anak? Pertanyaan ini mungkin sering terbesit di benak Mama, terlebih ketika menjelang kelahirannya.
ADVERTISEMENT
Saat anak lahir, Mama mungkin akan mendengar beberapa pujian seperti "Duh, matanya cantik sekali. Pasti turun dari Mamanya, ya". Tak heran, hal ini banyak dikaitkan dengan "warisan genetik" yang diturunkan dari Mama ke anaknya.
Mama mungkin akan memperhatikan, ada beberapa kemiripan antara Mama dan anak Mama. Karena seperti itulah warisan genetik bekerja.
Lantas, apa saja yang diturunkan ibu kepada anak? Yuk cari tahu jawabannya dengan menyimak informasi seputar warisan genetik dari ibu di bawah ini.
Apa Saja yang Diturunkan Ibu kepada Anak?
Menurut banyak penelitian, orang tua, baik ibu maupun ayah akan mewariskan masing-masing 23 kromosom kepadanya. Pada kondisi normal, kromosom yang diwariskan bersifat sama dan seimbang.
Mengutip Very Well Family, penampilan dan sifat dari anak adalah hasil dari banyaknya gen orang tua yang bekerja sama. Ketika gen orang tua bersatu, beberapa gen akan menguat, sedangkan beberapa lainnya akan melemah dan mati.
ADVERTISEMENT
Akibatnya, beberapa fitur atau sifat dari anak akan mirip salah satu orang tuanya, baik ayah atau ibunya. Fitur yang sering diwariskan adalah warna rambut, warna mata, hingga warna kulit.
Dari sisi Mama, pada umumnya ada beberapa hal yang akan diwariskan. Namun, ini bisa saja berbeda pada beberapa anak, tergantung pada kekuatan gen dari ibu.
Hal yang diwariskan ibu kepada anak bisa bermacam-macam, beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.
1. Rambut
Sebagian besar anak mewariskan warna atau model rambut dari ibunya. Lebih dari 20 gen ibu akan mengambil peran penting dalam mengontrol protein pembentuk warna dan model rambut anak.
Selain warna dan model rambut, ibu juga bisa mewariskan gen yang dapat menyebabkan kebotakan. Jika Mama memiliki keluhan rambut mudah rontok, anak Mama juga akan berisiko mempunyai gejala yang sama.
ADVERTISEMENT
2. Pola Tidur
Jika Mama merupakan penderita insomnia, anak Mama akan memiliki risiko mengalami insomnia. Menurut beberapa penelitian, pola tidur ibu akan mempengaruhi kebiasaan tidur anak.
Hal ini dikaitkan dengan banyaknya waktu anak yang habis bersama ibu, dibandingkan dengan ayah. Anak Mama juga akan mempunyai gangguan sleep apnea jika Mama memiliki gangguan yang sama.
3. Kecerdasan
Mama pasti pernah mendengar istilah "ibu yang cerdas akan melahirkan anak yang cerdas". Hal ini ternyata ada benarnya.
Menurut para ahli, 40% kecerdasan anak berasal dari gen yang diwariskan oleh ibu. Sisanya, akan dipengaruhi oleh faktor lain, seperti gen dari ayah, lingkungan, dan sifat dari anak.
4. Daya Tahan Tubuh
Daya tahan tubuh anak juga bisa dipengaruhi oleh gen dari ibu. Hal ini dikaitkan dengan DNA mitokondria yang banyak diwariskan secara eksklusif dari ibu.
ADVERTISEMENT
DNA mitokondria sendiri berperan penting dalam menentukan daya tahan tubuh seseorang. Ini mempengaruhi bagaimana tubuh memanfaatkan sel oksigen selama beraktivitas atau berolahraga.
5. Masalah Kulit
Masih dengan DNA mitokondria, pengaruh dari DNA ini adalah anak akan memiliki masalah kulit yang sama dengan yang dimiliki oleh ibunya.
Jika Mama mempunyai masalah kulit, seperti kerutan, flek hitam, atau bahkan masalah kulit berminyak, anak juga akan cenderung tumbuh dengan masalah kulit ini.
Kerusakan DNA pada kulit juga dinyatakan dapat diperoleh dari gen ibu. Selain itu, terdapat beberapa faktor lainnya, seperti paparan sinar matahari dan radikal bebas.
Itulah hal-hal yang diwariskan ibu kepada anak. Perlu diingat bahwa hal ini hanya bersifat umum dan tidak berlaku pada setiap anak.
ADVERTISEMENT
(SAI)