Konten dari Pengguna

Microlax untuk Anak 1 Tahun, Amankah Digunakan?

2 September 2022 8:43 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Microlax untuk anak 1 tahun (Sumber: Pexels)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Microlax untuk anak 1 tahun (Sumber: Pexels)
ADVERTISEMENT
Microlax untuk anak 1 tahun, kira-kira aman enggak ya buat digunakan untuk si kecil? Mungkin kamu juga ada yang bertanya-tanya mengenai hal ini.
ADVERTISEMENT
Sebagaimana diketahui, Microlax merupakan salah satu obat yang dapat digunakan untuk mengatasi susah buang air besar. Masalah konstipasi atau sulit BAB ini enggak hanya dapat menyerang orang dewasa, tapi juga pada bayi dan anak-anak.
Justru, bayi merupakan golongan yang lebih mudah terkena sembelit. Kenapa? Kalau yang pernah Mama baca dari laman Parents, hal ini disebabkan oleh saluran pencernaan bayi yang memang belum optimal selayaknya orang dewasa.
Sulit BAB pada bayi sesungguhnya merupakan hal yang wajar. Ini menunjukkan jika nutrisi yang ada di dalam ASI sudah terserap ke dalam tubuh bayi dengan baik. Sehingga enggak ada lagi sisa untuk dikeluarkan.
Dari laman resmi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) bahkan menyatakan bahwa bayi yang susah BAB selama ASI eksklusif merupakan hal yang normal terjadi. Asalkan tidak terjadi selama lebih dari dua minggu serta tidak disertai dengan gejala lainnya. Sebut saja muntah, demam, sakit perut, sehingga membuat bayi menjadi lebih rewel dan cepat menangis.
ADVERTISEMENT
Bayi yang memasuki fase MPASI juga rentan mengalami sembelit. Sebab, pencernaannya masih beradaptasi untuk mencerna makanan. Selain itu, beberapa makanan juga mungkin saja menyebabkan si kecil menjadi sulit untuk buang air besar.
Kalau pada orang dewasa, saat konstipasi ini kita bisa menggunakan Microlax. Gimana jika si kecil yang mengalaminya? Terutama pada bayi berusia 1 tahun.
Lantas Microlax untuk anak 1 tahun, aman enggak ya buat digunakan? Jika kamu penasaran, simak penjelasannya di sini yang telah Mama rangkum dari berbagai sumber ya!

Microlax untuk Anak 1 Tahun

Ilustrasi Microlax untuk anak 1 tahun (Sumber: Pexels)
Berdasarkan laman resminya, Microlax merupakan obat pencahar yang fungsinya membantu melunakkan feses yang keras biar bisa dikeluarkan dari tubuh dan BAB menjadi lebih lancar.
ADVERTISEMENT
Microlax mengandung tiga bahan utama, yakni sorbitol, sodium sitrat, serta matrium lauril sulfoasetat. Ketiga kandungan ini berperan untuk melunakkan kotoran yang mengeras.
Sebenarnya Microlax ini merupakan obat yang dijual bebas di apotek maupun di pasaran dan bisa digunakan tanpa resep dokter. Meski begitu, sebaiknya obat pencahar seperti Microlax ini tidak digunakan untuk bayi di bawah 12 bulan.
Sementara itu, untuk anak 1 tahun serta balita, Microlax boleh digunakan dengan aturan dosis 1/2 tube. Namun, sebaiknya juga setelah atas izin dari dokter. Buat mengantisipasi adanya risiko pada tubuh bayi jika tidak sesuai dengan dosis yang dianjurkan dokter.
Sebelum menggunakan Microlax, kamu perlu mencuci tangan dulu agar tetap higienis. Lalu buka kemasan tubenya. Tekan tube secara perlahan sampai obatnya keluar. Kemudian ratakan obat yang telah keluar dengan menggunakan pipa aplikatornya.
Ilustrasi Microlax untuk anak 1 tahun (Sumber: Pexels)
Pastikan obat keluar dari tube sesuai dengan dosis yang dianjurkan ya. Masukan pipa aplikator tersebut ke anus bayi secara perlahan. Jika sudah, tarik keluar pipa aplikatornya.
ADVERTISEMENT
Itu dia penjelasan apakah Microlax untuk anak 1 tahun aman digunakan. Jawabannya masih bisa digunakan asalkan sudah seizin dari dokter ya, Ma!
Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagimu!
(AN)