Konten dari Pengguna

Perkembangan Bayi 5 Bulan, Si Kecil Mulai Belajar Duduk

14 Agustus 2021 23:47 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi perkembangan bayi 5 bulan (Sumber: Freepik)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perkembangan bayi 5 bulan (Sumber: Freepik)
ADVERTISEMENT
Melihat tumbuh kembang bayi dari waktu ke waktu membuat kita semakin bahagia ya, termasuk perkembangan bayi 5 bulan. Memasuki usia ini, si kecil sudah menjadi sangat aktif. Dia juga sudah belajar mulai mengekspresikan perasaannya serta mengamati objek yang ada di sekitarnya.
ADVERTISEMENT
Kalau pada awal kelahirannya, bayi cuma bisa tiduran dan menangis. Sekarang kamu perhatiin deh, si kecil sudah bisa mencoba duduk dari posisi tengkurap sambil menopang tubuhnya dengan menggunakan tangannya. Biarpun posisi tersebut masih belum stabil, tapi Mama-Mama bisa kok mendampinginya buat terus menstimulasinya.
Bicara soal pertumbuhan fisik, bayi usia 5 bulan memiliki berat badan sekitar 6–9,2 kilogram, dengan panjang 62–70 centimeter untuk yang berjenis kelamin laki-laki, sedangkan buat bayi perempuan, umumnya memiliki bobot sekitar 5,5-9 kilogram serta panjang 60 sampai 69 centimeter.
Lantas bagaimana sih perkembangan bayi 5 bulan sesuai dengan milestone-nya? Simak ulasan lengkapnya di sini ya!

Perkembangan Bayi 5 Bulan

1. Kemampuan Bahasa
Ilustrasi perkembangan bayi 5 bulan (Sumber: Freepik)
Bayi usia 5 bulan sudah mulai memperlihatkan kemajuan yang sangat signifikan pada kemampuan bahasanya. Ketika kamu mengajaknya berbicara, kamu bisa melihat kalau si kecil sudah bisa memperhatikan lawan bicaranya dengan saksama.
ADVERTISEMENT
Dia juga dapat lebih banyak mengoceh daripada bulan-bulan sebelumnya. Umumnya mereka akan mengeluarkan sepatah atau dua patah kata yang terdapat huruf vokalnya, seperti contoh: “Mama” ataupun “Papa”.
Selain itu si kecil juga akan semakin familiar dengan bunyi atau suara-suara yang ada di sekitarnya, misalnya suara kedua orang tuanya, suara dari televisi, bunyi binatang peliharaan di rumah, dan lain sebagainya.
2. Kemampuan Motorik
Salah satu perkembangan bayi usia 5 bulan yang kamu rasakan semakin meningkat adalah kemampuan motoriknya. Bayi pada usia ini telah dapat duduk tegak dalam waktu yang lama. Meskipun kamu butuh juga mendampinginya serta perlu menopangnya dengan bantal supaya lebih aman.
Banyak dari bayi usia ini juga sudah dapat berguling dari punggung serta kembali kepada posisi telentang. Saat berguling ini, Mama-Mama bisa memerhatikan kalau gerakan kakinya sudah bisa mengayun, artinya dia sudah mulai siap pada fase selanjutnya, yakni merangkak.
ADVERTISEMENT
Genggaman tangan si kecil juga menjadi lebih kuat. Kalau terdapat benda yang dekat dengan tangannya, bayi sudah bisa menarik benda tersebut lalu memindahkannya ke tangan yang lainnya.
3. Kemampuan Sosial
Coba deh kamu memanggil bayi, lalu perhatikan bagaimana reaksinya? Ketika usia 5 bulan, si kecil sudah bisa menyadari kalau ada orang yang memanggil namanya. Dia sudah bisa menoleh ke sumber suara. Lalu kemampuan interaksinya dengan sekitar pun akan semakin meningkat.
Umumnya bayi di usia ini juga semakin ekspresif buat menunjukkan perasaannya. Jika dia tidak suka dengan sesuatu, dia akan meresponsnya dengan marah atau menjerit. Namun bila dia tertarik dengan seseorang atau objek yang ada di sekitarnya, si kecil bisa saja tampak tersenyum maupun tertawa.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, Mama-Mama harus tetap berhati-hati saat membawanya pada tempat yang asing baginya. Bayi masih memerlukan banyak waktu buat belajar mengenali lingkungan yang baru.

Hal Lain yang Perlu Diperhatikan pada Bayi Usia 5 Bulan

Ilustrasi perkembangan bayi 5 bulan (Sumber: Freepik)
Selain kemampuan motorik, sosial, dan bahasa. Ada beberapa hal lainnya yang perlu kamu perhatikan pada saat bayi berusia 5 bulan, di antaranya adalah:
1. Peningkatan Indra Penglihatan
Ketika usia 5 bulan, perkembangan anak yang berhubungan dengan indra penglihatannya juga semakin baik. Penglihatannya telah semakin meningkat dan dapat mengenali objek pada jarak tertentu.
Indra penglihatannya bakal lebih banyak mengenali warna-warna yang berbeda. Beberapa warna terang yang biasa disukainya adalah warna kuning, merah, maupun biru.
Dia juga sudah bisa mencari barang yang hilang dari pandangannya dan mengingat-ingat bagaimana bentuk dari objek tersebut. Pada fase ini, kamu juga mulai menstimulasinya dengan memberikan buku bergambar, mainan, maupun balok yang berwarna-warni.
ADVERTISEMENT
2. Cara Tidur
Sebagian besar bayi di usia 5 bulan telah memiliki pola tidur yang teratur di malam hari. Kalau kamu masih memiliki masalah bayi yang sulit tidur, kamu bisa menyanyikan lagu ataupun bercerita padanya hingga matanya akan mulai mengantuk.
Pada siang hari, umumnya bayi membutuhkan dua kali tidur siang, yakni di pagi hari lalu siang setelah jadwal memberikan ASI kepadanya. Aturlah posisi tidur yang nyaman supaya si kecil dapat tidur dengan lelap.
Itu dia beberapa poin penting mengenai perkembangan bayi 5 bulan. Apabila terdapat keluhan mengenai tumbuh kembang si kecil. Jangan ragu buat segera berkonsultasi pada dokter ya Ma!
(AN)