Posisi Tidur Agar Bayi Cepat Masuk Panggul

Konten dari Pengguna
21 Februari 2023 13:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ibu hamil yang tidur dengan posisi tidur agar bayi cepat masuk panggul. Foto: Shutterstock.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu hamil yang tidur dengan posisi tidur agar bayi cepat masuk panggul. Foto: Shutterstock.com
ADVERTISEMENT
Tahukah Ma, bahwa ada posisi tidur yang tepat dapat membantu Mama dalam mempercepat persalinan? Ya, jawabannya adalah posisi tidur agar bayi cepat masuk panggul. Posisi ini bisa Mama coba untuk membantu proses persalinan dengan cepat.
ADVERTISEMENT
Ketika kehamilan memasuki trimester ketiga, Mama perlu melakukan kiat-kiat tertentu yang dapat membantu kamu lebih mudah melaksanakan persalinan. Salah satu kiat yang dipercaya adalah tidur dengan posisi yang tepat.
Posisi tidur tertentu dapat membantu bayi cepat masuk ke area panggul dengan tepat, sehingga risiko bayi lahir sungsang dapat dikurangi dan bayi bisa lahir dengan cepat dan aman.
Lantas, seperti apa posisi tidur agar bayi cepat masuk panggul? Berikut jawabannya.

Posisi Tidur Agar Bayi Cepat Masuk Panggul

Posisi tidur agar bayi cepat masuk panggul adalah tidur menyamping dengan bantal di antara kedua kaki. Foto: Pexels.com
Saat kehamilan, Mama cenderung berhati-hati dalam memilih posisi tidur. Selain beberapa posisi sangat terasa tidak nyaman, Mama juga pasti khawatir dengan janin yang ada di dalam jika tidur dengan posisi tertentu.
Menurut American Pregnancy, ada beberapa posisi tidur telentang dengan kepala agak tinggi, posisi miring, posisi tidur miring dengan kaki ditekuk.
ADVERTISEMENT
Di antara beberapa posisi tidur yang aman untuk ibu hamil, ada posisi tidur tertentu yang mampu membantu janin dalam kandungan masuk ke area panggul dengan cepat.
Dikutip dari Healthline, posisi tidur agar bayi cepat masuk panggul adalah posisi tidur miring ke samping dengan meletakkan bantal di antara kedua kaki.
Posisi ini akan membantu bayi cepat mencapai area panggul serta mencegah atau mengatasi posisi bayi yang sungsang.
Posisi ini juga akan membuat bayi mendapatkan ruang yang lebih banyak pada bagian rahim. Para ahli percaya bahwa semakin banyak ruang yang terbuka untuk bayi, maka semakin lancar pula bayi untuk masuk ke area panggul.
Selain itu, posisi tidur ini bermanfaat untuk membantu melancarkan aliran darah dan asupan nutrisi ke plasenta dan bayi, sehingga bayi dalam perut memperoleh asupan nutrisi yang banyak untuk mendukung pertumbuhannya.
ADVERTISEMENT
Di samping itu, terdapat beberapa posisi yang perlu Mama hindari, seperti tidur tengkurap dan tidur telentang tanpa menggunakan peninggi kepala.
Ilustrasi ibu hamil melakukan cara agar bayi cepat masuk panggul. Foto: Pexels.com
Mama juga bisa melakukan beberapa cara untuk mendukung bayi agar cepat masuk panggul, di antaranya:
Itulah penjelasan seputar posisi tidur agar bayi cepat masuk panggul dan beberapa tips lainnya. Cobalah posisi tidur yang aman agar persalinan lancar dan bayi tidak sungsang ya, Ma.
ADVERTISEMENT
(SAI)