Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Vitamin B6 untuk Ibu Hamil, Apa Saja Manfaatnya?
9 Juli 2021 11:47 WIB
·
waktu baca 3 menitDiperbarui 13 Agustus 2021 13:57 WIB
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Faktanya memang benar lho, bagi kamu para ibu hamil, mengonsumsi vitamin B6 dapat memberikan beragam manfaat untuk tubuh dan perkembangan bayi di dalam kandungan.
Namun, tetap saja ya, bukan berarti kamu dibebaskan mengonsumsi vitamin tersebut secara sembarangan. Ada beberapa aturan yang ditetapkan agar enggak berbalik menyerang kesehatan.
Bagi yang baru mengetahui informasi di atas atau yang masih bingung dengan penjelasannya, jangan khawatir, ya. Mama akan membagikan informasi terkait manfaat dan aturan konsumsi vitamin B6 untuk ibu hamil.
Sudah siap mengetahui kedua hal itu? Yuk, simak penjelasan selengkapnya di bawah ini!
Manfaat Vitamin B6 untuk Ibu Hamil
Secara umum, HealthLine menuliskan, vitamin B6 yang juga dikenal sebagai piridoksin merupakan jenis vitamin yang larut dalam air dan dibutuhkan oleh tubuh kita.
ADVERTISEMENT
Vitamin satu ini berperan penting dalam metabolisme protein, lemak, dan karbohidrat. Selain itu, ia juga berperan aktif dalam pembentukan sel darah merah dan neurotransmitter.
Sementara untuk ibu hamil, ada beberapa manfaat yang juga bisa berdampak pada pengoptimalan tumbuh kembang bayi yang sedang di kandungnya. Masih dari informasi yang dimuat oleh HealthLine, berikut beberapa manfaat vitamin B6 selama kehamilan.
1. Meredakan Morning Sickness
Perlu kamu ketahui nih Ma, vitamin B6 sudah digunakan selama beberapa dekade untuk mengobati mual dan muntah semasa kehamilan, bahkan ia menjadi bahan obat-obat yang mengobati mual di pagi hari.
Meskipun para peneliti belum yakin terkait alasan vitamin B6 bisa mengatasi morning sickness, kemungkinan hal itu disebabkan karena B6 cukup memainkan beberapa peran penting dalam memastikan kehamilan yang sehat.
ADVERTISEMENT
2. Membentuk Sel Darah Merah dan Mengatasi Anemia
Vitamin B6 juga bermanfaat untuk membentuk sel darah merah pada tubuh manusia, khususnya tubuh ibu hamil yang rentan dan cepat lelah. Melalui perannya dalam produksi sel darah merah itu, vitamin B6 dapat mencegah sekaligus mengobati anemia yang sering dialami oleh ibu hamil.
Selain 2 manfaat paling menonjol dari B6 untuk ibu hamil di atas, laman Baby Center juga menuliskan beberapa manfaat lain sebagai berikut.
Selain manfaatnya, sumber asupan vitamin B6 enggak kalah penting untuk kamu ketahui. Kenapa gitu, Ma? Karena dari yang Mama baca dalam HealthLine, tubuh kita enggak bisa memproduksi vitamin B6. Untuk itu, kita harus mendapatkannya dari makanan atau suplemen. Berikut beberapa asupan makanan yang mengandung vitamin B6.
ADVERTISEMENT
Asupan Makanan Sumber Vitamin B6 untuk Ibu Hamil
Mengutip Baby Center, selain mengonsumsi suplemen dengan kadar yang ditetapkan oleh dokter, ada juga daftar asupan makanan yang bisa jadi sumber vitamin B6 bagi kamu para ibu hamil. Berikut beberapa makanan itu.
ADVERTISEMENT
Karena konsumsi vitamin B6 secara berlebihan itu enggak baik, kamu juga harus tahu, jumlah kadar konsumsi yang dibutuhkan oleh ibu hamil adalah sebanyak 1,9 miligram.
Jadi jika kamu ingin mengonsumsi daftar makanan di atas, perlu dihitung yah agar pengonsumsian enggak lebih dari 1,9 mg.
Sekianlah, informasi seputar manfaat dan sumber alami vitamin B6 untuk ibu hamil. Intinya, kadar asupan vitamin itu harus seimbang. Kalau kekurangan, tubuh ibu hamil bisa mengalami radang lidah, sariawan, depresi, dan anemia.
Sementara kalau berlebih, tubuh bisa mengalami mati rasa, kerusakan saraf, dan berdampak pula pada perkembangan bayi. Bagi kamu yang lebih memilih mengonsumsi vitamin B6 dalam bentuk suplemen, pastikan juga sesuai resep dari dokter.
ADVERTISEMENT
Semoga semua informasi di atas dapat bermanfaat, ya. Sehat selalu, Bumil!
(TMA)