Boyong 21 Pemain ke Madura, Sulut United Target Curi Poin

Konten Media Partner
19 Juni 2019 20:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim Bogor FC Sulut United saat beruji coba melawan tim lokal asal Sulawesi Utara (foto: istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Tim Bogor FC Sulut United saat beruji coba melawan tim lokal asal Sulawesi Utara (foto: istimewa)
ADVERTISEMENT
Tim Bogor FC Sulut United akan menjalani laga perdananya di Liga 2 Indonesia musim 2019-2020, melawan Madura FC, Sabtu (22/6) akhir pekan ini di Stadion Ahmad Yani, Madura, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
Sebanyak 21 pemain akan diboyong Pelatih Herry Kiswanto ke Madura termasuk dua orang pemain lokal asal Sulawesi Utara, Herrie Lontoh dan Eksel Runtukahu.
Sekretaris Tim Bogor FC Sulut United, Mohamad Ridho menyebutkan, ke-21 pemain yang dibawa akan berangkat ke Madura menggunakan pesawat Kamis (20/6) dengan jadwal keberangkatan pukul 09.30 WITA.
"Dipilih hari kamis agar anak-anak punya waktu istirahat dan latihan uji coba lapangan," kata Ridho, Rabu (19/6).
Ridho sendiri menyebutkan walaupun pembentukan tim dan persiapan yang sangat singkat, tim pelatih menargetkan untuk bisa mencuri poin saat melawan tim Laskar Jokotole.
"Latihan memang tak sampai dua minggu kami berharap bisa mencuri poin di kandang Madura FC. Itu target kami. Semoga anak-anak bermain bagus," kata Ridho kembali.
ADVERTISEMENT
isa anshar jusuf