Jurusan Kuliah Unik Milik Politeknik di Indonesia

19 Mei 2021 10:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kuliah Foto: Akson/unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kuliah Foto: Akson/unsplash
ADVERTISEMENT
Untuk kamu yang mau kuliah vokasi, sudah tahu belum mau ambil jurusan apa?
ADVERTISEMENT
Nah, tahu enggak kalau ternyata di beberapa politeknik ada jurusan kuliah unik, lho. Siapa tahu sesuai sama passion kamu. Coba cek selengkapnya di bawah ini, seperti dilansir Instagram Dikti Vokasi, nih.

1. Teknologi Game

Ilustrasi bermain game. Foto: Shutterstock
Jurusan kuliah ini mempelajari tentang pembuatan sebuah game sampai bisa dimainkan oleh banyak orang. Kamu bisa belajar tentang merancang cerita game, sistem pelevelan, model karakter, membuat animasi dan storyboard, proses produksi, serta distribusi dari game tersebut. Jurusan ini ada di Politeknik Elektronika Negeri Surabaya.
Lulusan dari Teknologi Game nantinya akan memiliki prospek kerja yang menjanjikan. Kamu bisa bekerja di developer game, baik bergabung di tim game design, game art, atau game programming. Selain itu juga bisa menjadi tenaga ahli di bidang teknologi game.
ADVERTISEMENT

2. Teknologi Rekayasa Utilitas

Ilustrasi kuliah teknik Foto: Xenia Bogarova/Unsplash
Jurusan kuliah ini ada di Teknik Mesin Politeknik Negeri Bali. Mahasiswa akan mempelajari HVAC (heating ventilating and air conditioning), Refrigerasi, Sanitasi dan Air Limbah, Transportasi Bangunan, Elektrikal, sampai Telekomunikasi.
Lulusannya bisa bekerja di berbagai sektor seperti industri retail, supermarket, perhotelan, kapal pesiar, rumah sakit, perbankan, pertambangan, hingga tekstil.

3. Logistik Perdagangan Internasional

Ilustrasi Foto: pixabay
Logistik Perdagangan Internasional terhitung sebagai jurusan baru di Politeknik Batam. Lulusannya akan memiliki kemampuan yang spesifik dalam bidang supply chain, procurement, warehouse management, project management, dan menjadi entrepreneur yang andal.
Salah satu hal yang diajarkan dari jurusan ini di antaranya merencanakan keuangan, anggaran, serta pembayaran logistik perdagangan internasional.
ADVERTISEMENT

4. Rekayasa Keamanan Siber

Ilustrasi siber. Foto: Shutter Stock
Rekayasa Keamanan Siber menjadi salah satu jurusan unik di Politeknik Batam. Enggak hanya didukung fasilitas yang memadai, para mahasiswa juga dididik untuk mampu menerapkan konsep matematika terapan dan dasar rekayasa, dalam pelaksanaan keamanan cyber.

5. Produksi Tanaman Hortikultura

Ilustrasi. Foto: Dok. Freepik
Jurusan yang ada di Politeknik Negeri Jember ini menawarkan perkuliahan selama tiga tahun atau enam semester di bidang Agribisnis.
Mahasiswanya nanti akan belajar cara pembibitan yang baik, budidaya, penanganan pascapanen, serta pemasaran tanaman hortikultura untuk tanaman hias, buah-buahan, dan sayuran.
Laporan: Afifa Inak