Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
ADVERTISEMENT
Berbagai kampus di dunia memiliki logo sebagai identitas yang mewakilkan ciri khas dan filosofinya masing-masing.
ADVERTISEMENT
Kayak beberapa kampus di bawah ini yang punya logo unik. Apa aja?
Universitas Indonesia (UI)
Simbol UI sudah digunakan sejak 1952. Namun dalam perjalanannya mengalami perubahan, seperti pencabutan bentuk segi lima pada 2000 karena kampus ini resmi berdiri sebagai Badan Hukum Milik Negara (BHMN).
Dilansir laman UI, pohon beserta cabang dan kuncup makara UI merepresentasikan ilmu pengetahuan dengan cabang-cabang ilmu pengetahuannya. Kuncup tersebut suatu saat akan mekar menjadi cabang ilmu pengetahuan baru dan akan senantiasa mekar selama pohon ilmu pengetahuan itu hidup.
Institut Teknologi Bandung (ITB)
Logo kampus ini khas banget dengan Ganesha yang melambangkan ilmu dan teknologi, serta dikelilingi gading, kapak, tasbih, dan buku.
Gading yang dipatahkan dan dipegang oleh Ganesha melambangkan kerelaan berkorban dalam menuntut kemajuan ilmu pengetahuan. Cawang melambangkan sumber ilmu yang tidak ada habisnya, serta kapak di sisi Ganesha melambangkan keberanian dan kebijakan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman ITB , idenya bermula dari para profesor kampus yang melihat dua patung Ganesha kecil yang dipasang di bawah jam gerbang kampus. Kedua patung tersebut merupakan temuan dari penggalian di situs-situs candi di Jawa Tengah.
Universitas Gadjah Mada (UGM)
Logo UGM di bagian pusatnya memiliki bentuk surya yang berlubang sehingga diharapkan dapat memancarkan sinar. Di sekitar lubangnya terdapat dua bentuk lingkaran yang di bagian dalamnya terdapat tulisan 'Gadjah Mada' dan di bagian luar terdapat tulisan 'Universitas' dan 'Jogjakarta'.
Universitas Airlangga
Lambang dari Universitas Airlangga adalah Garuda Mukti dengan tungganngannya yaitu Bhatara Wisnu. Maknanya sebagai sumber ilmu abadi.
Bagian luarnya merupakan lingkaran mata rantai berwarna emas dan bagian dalamnya merupakan Garuda Mukti berwarna biru. Warna ini memiliki arti yaitu agung dan tanda ksatria dan jiwa yang mendalam.
ADVERTISEMENT
Laporan: Afifa Inak