Kenali 6 Tanda Pasangan Meromantisasi Hubungan

28 Juli 2022 9:04 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi menjalin hubungan dengan bad boy. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menjalin hubungan dengan bad boy. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Jatuh cinta adalah perasaan yang luar biasa. Tapi, bagaimana jika pasanganmu sebenarnya berusaha terlalu keras untuk menunjukkan bahwa ia bahagia tapi sebenarnya enggak?
ADVERTISEMENT
Akan jauh lebih mudah untuk berpura-pura kalau hubungan itu berjalan dengan sangat baik, bahkan ketika segala sesuatu enggak berjalan dengan baik.
Pasangan yang ingin terlihat bahagia di depan orang banyak, mereka akan berusaha keras untuk menunjukkan kebahagiaan di depan umum. Tentu saja itu menjadi sesuatu hal yang dipaksakan yang akhirnya akan menjadi lebih sulit untuk menentukan kebahagiaan.
Apa pun bentuknya, berpura-pura bahagia akan membuat seseorang merasa enggak nyaman karena harus selalu terlihat bahagia, padahal sebenarnya dia enggak bahagia.
Di bawah ini ada beberapa tanda yang bisa kamu gunakan untuk mengetahui apakah pasangan memalsukan hubungan bahagia mereka di depan umum atau tidak seperti dikutip dari Idiva.

Meromantisasi Red Flags

Ilustrasi pasangan bertengkar. Foto: Kmpzzz/shutterstock
Saat dia meromantisasi red flags dan menjadi lemah ketika pasangannya membuat dia harus memblokir cowok random di media sosial karena protektif, kamu tahu kalau dia memuliakan toksisitas.
ADVERTISEMENT

Kehilangan Individualitas

Ilustrasi pasangan sibuk dengan smartphone. Foto: Shutterstock
Semua hal akan terkait pasangannya. Dia semakin jarang membicarakan aspirasi dan ambisinya tentang bagaimana kalian sebagai pasangan dan bagaimana kalian bertemu.

Selalu Berbicara Betapa Bahagia Dirinya

Ilustrasi pasangan sibuk dengan smartphone. Foto: Shutterstock
Jika seseorang selalu memberi tahu orang lain betapa indah hubungannya dan betapa bahagianya mereka, kamu tahu pasti ada sesuatu yang salah.

Bicara yang Jelek-jelek tentang Pasangan Lain

Ilustrasi Pasangan Foto: Dok. Shutterstock
Orang-orang yang sering berperilaku seperti ini biasanya karena enggak berada di dalam suatu hubungan yang sebaik hubungan orang lain. Jika kamu benar-benar bahagia dengan hidupmu, kamu enggak akan menilai orang lain hanya karena melakukan sesuatu dengan cara yang berbeda.

Mengabaikan Kehidupan Sosial

Ilustrasi pasangan sibuk dengan smartphone. Foto: Shutterstock
Ada yang salah ketika dia mengabaikan kehidupan sosialnya. Baik secara individu maupun sebagai pasangan untuk selalu fokus satu sama lain.
ADVERTISEMENT

Mengatakan Dirinya Enggak Pernah Berdebat dengan Pasangan

Ilustrasi pasangan tak harmonis. Foto: Shutterstock
Saat seseorang mengatakan kalau dirinya enggak pernah bertengkar, ini bisa berpotensi menjadi red flags. Enggak ada orang yang berada di dalam hubungan dan enggak pernah bertengkar. Mengakui tentang perdebatan dengan pasangan enggak salah karena pertengkaran hanya menunjukkan betapa tangguhnya hubungan itu.
Laporan Afifa Inak