Kreator Helena Oryzani Bagikan Tips Bijak Pilih Endorse Meski Banyak Tawaran

25 Oktober 2023 14:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi content creator. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi content creator. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Di era digitalisasi dan besarnya pengaruh media sosial, siapa saja bisa eksis menjadi content creator hingga mendapat cuan dari tawaran kerja sama atau endorsement.
ADVERTISEMENT
Seperti yang dirasakan content creator asal Surabaya, Helena Oryzani. Ia mendapatkan berkah dari popularitasnya yang terus meningkat di media sosial.
Ibu rumah tangga yang memiliki 3 juta penggemar di Youtube dan 2,9 juta follower di TikTok itu kini sering mendapatkan tawaran endorsement.
Dalam setiap bulan, perempuan kelahiran Surabaya 1 Januari 1996 itu bisa mendapatkan rata penghasilan hingga puluhan juta dari endorse. Kendati banyak tawaran, Helena berusaha untuk bijak dan lebih selektif dalam memilih mitra endorsement.
Content creator asal Surabaya, Helena Oryzani. Foto: Dok. Istimewa
Ia pun berharap siapa saja yang menjadi content creator untuk turut bijak dalam mempromosikan suatu brand, agar tak merugikan diri sendiri maupun followers.
“Kalau untuk brand skincare, haircare, bodycare saya mau yang sudah BPOM dan bersetifikat halal. Ini penting agar para followers memakai produk yang aman dan berkualitas,” ujar kreator yang popular di media sosial berkat konten-konten drama point of view (POV) ini.
ADVERTISEMENT
Helena mengisahkan, awal tawaran endorsement didapat ketika jumlah pengikutnya di TikTok mencapai 80 ribu. “Tawaran pertama datang dari dua produk perawatan, saya sangat senang dan bersemangat untuk bikin konten lagi,” terangnya.
Bagi Helena, mendapat penghasilan dari endorsement merupakan bonus atas hasil kerja keras dan konsistensinya membuat konten drama POV sejak September 2021. Yang lebih penting menurutnya adalah bisa menyalurkan salah satu minat dan passion terbesarnya, yakni dunia seni peran.
“Karena saya memang suka membuat drama dan POV yang menarik untuk menghibur orang lain,” ujar perempaun bernama lengkap Helena Anna Hendrika Oryzani Putri itu.
Ilustrasi content creator. Foto: Shutterstock
Dengan apa yang sudah dicapainya, ibu dari satu anak itu tidak ingin terlena atau merasa cepat puas. Ia ingin terus memperbaiki kualitas kontennya agar semakin banyak netizen yang bisa mendapatkan manfaat dan lebih banyak brand yang menawarkan kerja sama.
ADVERTISEMENT
Menyoal cita-citanya ke depan, pemilik akun Instagram @helenaoryzani itu memiliki rencana untuk terus berkarya sebagai kreator dan mengembangkan diri di bidang entrepreneur.
“Saya juga masih punya cita-cita mengembangkan bisnis sepatu merk Oryz yang saya ciptakan sendiri ,” ujar lulusan sarjana teknik dari Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya itu.