Profil Mark Hoppus, Bassist Blink 182 yang Sedang Mengidap Kanker

13 Juli 2021 16:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mark Hoppus dok IG Mark Hoppus
zoom-in-whitePerbesar
Mark Hoppus dok IG Mark Hoppus
ADVERTISEMENT
Bassist Blink 182, Mark Hoppus, mengungkapkan bahwa dirinya mengidap kanker. Dia telah menjalani kemoterapi selama beberapa bulan.
ADVERTISEMENT
Beberapa hari setelah penyakitnya itu terungkap, Hoppus memberikan update terbaru soal kondisinya.
Dia menggatakan kondisinya membaik dan bisa melakukan aktivitas seperti biasa. Meski begitu, belum bisa pergi jauh karena jumlah sel darah putihnya masih terlalu rendah.
Hingga belum lama ini, musisi kelahiran 15 Maret 1972 itu mengunggah selfie kepalanya yang sudah botak karena kemoterapi kanker. Hoppus mengatakan akan mengikuti tes yang bisa menentukan apakah dia tetap hidup atau meninggal.

Profil Mark Hoppus

Mark Hoppus dok IG Mark Hoppus
Mark Hoppus merupakan musisi asal Amerika Serikat yang lahir dan besar di California. Dia menghabiskan masa kecilnya berpindah-pindah antara rumah ibu dan ayahnya, karena orang tuanya bercerai ketika ia duduk di bangku kelas tiga SD.
Ketika berumur 15 tahun, dia mendapatkan bass pertamanya sebagai hadiah ulang tahun dari ayahnya, dan belajar bass secara otodidak. Di saat ini pula dia tertarik dengan punk rock dan skateboard.
ADVERTISEMENT
Setelah pindah ke San Diego pada musim panas 1992, Mark Hoppus sering menceritakan keinginannya untuk membentuk sebuah band kepada adiknya, Anne Hoppus.
Akhirnya diperkenalkan kepada Tom DeLonge yang merupakan teman sekolah Anne.
Mark Hoppus dan Tom DeLonge membentuk Blink 182 dengan merekrut Scott Raynor. Tapi di tengah tur pada 1998, Raynor hengkang dan digantikan Travis Barker.
Selain Blink 182 dan +44, Hoppus juga memproduksi album untuk Idiot Pilot, New Found Glory, The Matches, dan Motion City Soundtrack.
Dia pernah bernyanyi sebagai vokal latar pada lagu MxPx yang berjudul Wrecking Waiting Room. Hoppus juga membantu Simple Plan untuk lagu I'd Won't Do Anything, dan menyumbangkan suaranya dalam lagu Dementia milik Owl City.
ADVERTISEMENT
Di 2019, bersama Alex Gaskarth dari All Time Low, Hoppus membentuk duo Simple Creatures.
Hoppus terjun ke dunia bisnis dengan mendirikan perusahaan patungan bersama DeLonge, Atticus dan Macbeth Footwear. Dia juga telah memulai line pakaian dengan merk sendiri yang bernama Hi My Name is Mark.
Soal kehidupan pribadinya, Hoppus menikah dengan Skye Everly pada 2 Desember 2000. Mereka mempunyai anak yang bernama Jack Hoppus yang lahir pada 5 Agustus 2002.
Laporan: Afifa Inak