Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Pussy Riot Rilis Video Klip Baru di Hari Pemilihan Presiden Rusia
19 Maret 2018 11:10 WIB
Diperbarui 21 Januari 2021 11:27 WIB
ADVERTISEMENT
Trio punk rock asal Rusia, Pussy Riot, baru saja merilis sebuah video klip terbaru mereka yang berjudul 'Elections' pada Minggu (18/3) lalu.
ADVERTISEMENT
Dilansir NME , peluncuran video klip tersebut diumumkan band yang dikenal dengan berbagai macam aksi protesnya, bersamaan dengan waktu penyelenggaraan pemilihan presiden di negaranya melalui sebuah unggahan pada akun Twitter resminya, @pussyriot.
"Ini adalah hari pemilihan di Rusia (tebak siapa yang akan menang??)," tulis mereka lewat cuitan tersebut.
Lagu bernuansa hip-hop berdurasi 3 menit 8 detik itu, dibalut Pussy Riot dengan sebuah video klip dengan konsep yang cukup 'gelap'. Selain itu, mereka juga membubuhkan beberapa kata dalam deskripsi videonya, yang menggambarkan tentang berbagai kerusakan yang telah dialami negaranya selama Vladimir Putin menjabat sebagai Presiden.
"Kalian tidak seharusnya tertipu, acara pada 18 Maret ini bukan pemilihan. Pemalsuan, pengeliminasian lawan politik, media yang dikontrol Kremlin tidak memberikan kesempatan untuk siapa saja kecuali Putin," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, karya visual terbaru dari Pussy Riot ini juga menampilkan berbagai sketsa gambar yang dibuat oleh Oleg Navalny, seorang tahanan politik yang ditahan akibat kakaknya, Alexey Navalny, merupakan lawan politik Putin.
Pelantun lagu 'Putin Zassal' tersebut juga sempat ramai diberitakan beberapa waktu lalu, saat kedua personelnya, Olya Borisova dan Sasha Sofeev, dikabarkan menghilang di wilayah Crimea, Eropa Timur.