Tipe Netizen Seperti Apakah Kamu? Yuk, Cek di Sini

24 Desember 2020 12:02 WIB
clock
Diperbarui 21 Januari 2021 11:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi milenial menggunakan smartphone. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi milenial menggunakan smartphone. Foto: Shutterstock
Berkembangnya teknologi dan tren smartphone ikut andil membuat istilah netizen atau warganet. Istilah netizen dan warganet ini merujuk pada semua pengguna internet, baik yang aktif di media sosial, pembaca media online, dan penikmat internet pada umumnya. Bahkan kamu yang sekarang sedang membaca artikel ini juga termasuk netizen.
Di masa pandemi ini, netizen pun makin menunjukkan ‘taringnya’ di jagat maya. Bukan tanpa alasan, aktivitas Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yang kini dilakukan sebagian besar sekolah, atau work from home demi meminimalisir penyebaran virus membuat orang beralih ke dunia maya saat beraktivitas maupun melepas lelah.
Dari riset dari pasar International Data Corporation (IDC), penggunaan smartphone jelang akhir tahun ini mengalami kenaikan sebesar 49 persen dibanding kuartal sebelumnya. Kondisi ini sejalan dengan kenaikan jumlah pengguna internet Indonesia berdasarkan hasil survei yang dirilis APJII (Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia). Jumlah pengguna internet di Indonesia hingga kuartal II/2020 mencapai 196,7 juta atau bertambah sekitar 25,5 juta dibandingkan tahun 2019.
Ya, internet mempertemukan kita dengan orang-orang dengan sifat dan karakter yang berbeda-beda. Tak hanya dari dalam negeri tapi juga di seluruh dunia. Ada netizen yang doyan stalking diam-diam, si kritis, hingga si kalem dan lucu yang selalu jadi penengah di tengah ramainya celotehan netizen lain.
Nah kalau kamu, netizen tipe yang mana, nih?
Yuk cobain personality test dari by.U yang gampang banget ini. Cukup mengakses microsite https://tipenetijen.byu.id/ kamu bisa langsung seru-seruan cari tahu tipe netizen seperti apa yang kamu banget dari 8 personality yang ada!
Ketahui tipe netizen seperti apa kamu di by.U. Foto: by.U
Bukan hanya itu, setelah selesai ikutan kuis, kamu juga akan diberikan rekomendasi paket by.U yang paling pas untuk aktivitas sehari-hari dari 16 rekomendasi, sesuai dengan masing-masing hasil jawaban dari karakter tersebut. Dan yang enggak kalah menarik, by.U juga mempersembahkan paket Cuan Akhir Tahun.
Paket ini cocok banget untuk kamu yang membutuhkan kuota data besar dengan harga kompetitif. Misalnya saja, paket Cuan Akhir Tahun dengan harga Rp 100,000 sudah bisa memberikan fasilitas kuota internet sebesar 50GB dengan masa berlaku selama 30 hari. Tertarik? Buruan beli, karena paket ini hanya dapat dibeli mulai 7-31 Desember 2020.
Berbagai layanan ini diberikan karena by.U menyadari preferensi masyarakat dalam mengakses internet semakin beragam, seperti tuntutan pekerjaan sampai kebutuhan akan hobi yang memengaruhi penggunaan kuota internet. Namun ketika semakin beragam kebutuhan antar konsumen, konsumen juga punya semakin sedikit waktu untuk memilih produk mana yang terbaik.
Dengan mengetahui seperti apa personality kita sebagai netizen, tentu kita jadi lebih mudah mendapatkan rekomendasi paket by.U apa yang paling cocok dan sesuai dengan dengan karakter kita, kan!
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan by.U