University of Manchester Buka Hotline untuk Korban Reynhard Sinaga

7 Januari 2020 11:31 WIB
clock
Diperbarui 21 Januari 2021 11:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Reynhard Sinaga. Foto: GREATER MANCHESTER POLICE
zoom-in-whitePerbesar
Reynhard Sinaga. Foto: GREATER MANCHESTER POLICE
ADVERTISEMENT
Mahasiswa asal Indonesia, Reynhard Sinaga, terbukti bersalah atas perkosaan dan pelecehan seksual terhadap 48 pria di Manchester, Inggris.
ADVERTISEMENT
Reynhard diduga melakukan kekerasan seksual terhadap 190 korban. Tindakan itu dilakukan selama 10 tahun.
Menanggapi kasus perkosaan ini, University of Manchester sebagai kampus Reynhard saat kuliah pascasarjana, menyampaikan simpatinya kepada para korban, baik yang terdampak secara langsung atau tidak.
"Pengadilan Manchester menjatuhkan vonis kepada alumni kami, yang dinyatakan bersalah karena memerkosa laki-laki dalam jumlah yang banyak. Tentunya, kabar ini sangat menyedihkan bagi kami," kata pihak University of Manchester dalam keterangan resminya.
University of Manchester mengatakan bahwa polisi secara jelas menyebut kasus perkosaan ini merupakan aksi yang dilakukan secara individu.
"Namun, kami sedih untuk mengonfirmasi bahwa beberapa anggota universitas kami telah terkena dampak secara langsung," lanjutnya.
University of Manchester dok Facebook
Pihak kampus membuka hotline konfidensial bila ada mahasiswa yang menjadi korban Reynhard Sinaga. Korban atau siapapun yang mengenal seseorang yang terdampak kasus Reynhard, bisa menghubungi (+44(0) 3301289241).
ADVERTISEMENT
Hotline dibuka pukul 08.00 sampai 21.00 waktu Manchester, Inggris, pada Senin-Jumat.
University of Manchester juga membuka jalur aduan lewat email yang ditangani langsung oleh Director for Student Experience, Simon Merrywest, di alamat [email protected].
Selain itu, pihak kampus telah bekerja sama dengan kepolisian setempat untuk memberikan dukungan kepada para korban Reynhard. Untuk hotline Greater Manchester Police bisa dihubungi di nomor 0800 056 0154 (bila menghubungi dari luar Inggris gunakan nomor 0207158 0011).
Semua hotline yang disediakan University of Manchester memungkinkan korban untuk mendapat dukungan dan informasi dari para ahli.
Reynhard Sinaga. Foto: GREATER MANCHESTER POLICE
Dikutip dari Telegraph dan The Guardian, Reynhard tiba di Inggris pada 2007 lalu untuk belajar pascasarjana di University of Manchester. Setelah lulus, ia mengambil program doktoral di Universitas Leeds.
ADVERTISEMENT
Reynhard tinggal sendiri di apartemennya di Manchester. Berdasarkan keterangan penegak hukum Inggris, Reynhard mengincar korban laki-laki muda, mabuk, dan sedang berjalan sendirian. Atas pelanggarannya tersebut, pengadilan memvonis Reynhard Sinaga hukuman seumur hidup.