Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Deklarasi Ridwan Kamil Jadi Cagub Jabar Diawali Kirab 5.000 Orang
17 Maret 2017 12:05 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
ADVERTISEMENT
Partai Nasdem akan mendeklarasikan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil sebagai bakal calon gubernur Jawa Barat untuk Pilgub 2018. Deklarasi itu akan diwarnai kirab yang diikuti oleh 5.000 orang.
ADVERTISEMENT
Ketua DPW Partai Nasdem Jawa Barat, Saan Mustopa, mengatakan acara akan digelar di Monumen Bandung Lautan Api, Lapangan Tegalega, Bandung, Minggu (19/3), didahului dengan kirab budaya dari pendopo alun-alun Bandung.
"Mulai pukul 07.00 WIB kirab kebudayaan dari alun-alun Bandung, Jalan Asia Afrika lalu ke Tegalega," ujar Saan kepada kumparan (kumparan.com).
"Kurang lebih ada 5.000 orang, mereka menggunakan kostum (budaya)," imbuhnya.
Saan mengatakan Ridwan Kamil akan ikut dari pagi sejak kirab dimulai. Lalu deklarasinya akan digelar sekitar pukul 09.30 WIB. Akan hadir Ketua Umum Nasdem Surya Paloh.
"Ini sebetulnya acara internal, tidak ada tokoh (parpol) lain," kata mantan politikus Demokrat itu.
ADVERTISEMENT
Saan menampik deklarasi Kang Emil terlalu dini untuk Pilgub yang akan digelar Juni 2018. Menurutnya, ini hanya semacam gaung bahwa sang arsitek itu siap untuk jadi Gubernur Jawa Barat.
"Ini deklarasi saja, biar publik tahu," ucap Saan.