Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Desa Wisata Terbaik Dunia Ada di Indonesia: Wajib Dikunjungi
9 Desember 2024 17:52 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Muhammad Rahman tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Indonesia merupakan negara yang memiliki banyak sekali sumber daya alam. Kekayaan sumber daya alam ini tidak hanya dapat dimanfaatkan untuk membuat barang yang menunjang kebutuhan sehari-hari kita, akan tetapi hal ini juga dapat dimanfaatkan sebagai sebuah destinasi tempat wisata atau nama lainnya adalah wisata alam.
Wisata alam tidak hanya berupa hutan, gunung maupun sebuah pantai serta danau saja, akan tetapi wisata alam dapat berupa seperti sebuah desa yang dimodifikasi menjadi tempat wisata atau dapat disebut dengan julukan desa wisata. Desa wisata umumnya memberikan pemandangan indah ataupun ilmu baru tentang budaya atau kebiasaan yang ada di daerah setempat. Selain itu beberapa desa wisata juga memberikan pengalaman lain, seperti wisata alam yang menikmati alam dengan lebih dekat. Kegiatan tersebut meliputi menyusuri sungai, menelusuri hutan, dan lain sebagainya. Membuat kerajinan khas daerah tersebut juga menjadi kegiatan yang ditawarkan oleh desa wisata untuk melestarikan kerajinannya dan meningkatkan perekonomian mereka.
Desa wisata menjadi potensi pariwisata yang saat ini sedang tren, bahkan di Indonesia sendiri jumlahnya sudah cukup banyak sekali, menurut Kemenparekraf jumlah desa wisata di Indonesia berjumlah 6.000 lebih desa wisata yang tercatat hingga 21 Oktober 2024. Jumlah ini tentunya yang masih tercatat di Indonesia dan belum ditambahkan di seluruh dunia. Akan tetapi menariknya, ternyata ada 2 desa wisata di Indonesia menjadi yang terbaik di dunia menurut Organisasi Pariwisata Dunia PBB (UNWTO) dari total 4 desa terbaik yang terpilih.
Desa pertama di Indonesia yang terpilih ada dari Desa Jatiluwih terletak di di Kabupaten Tabanan, Bali. Desa Wisata Jatiluwih menawarkan pemandangan sawah yang indah. “Di Jatiluwih bisa melihat pemandangan alam dan para petani lokal yang melakukan aktivitas sehari-hari seperti menanam padi, serta melihat air terjun,” kata Ketua Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Bali, I Nyoman Nuarta, kepada Kompas.com, Rabu (9/9/2020).
ADVERTISEMENT
Desa Jatiluwih memiliki sawah yang sangat luas dan memiliki sistem irigasi yang sangat baik atau biasa dinamakan dengan nama subak. Subak Desa Jatiluwih merupakan warisan budaya tak benda yang ditetapkan oleh UNESCO pada 2012. Subak adalah sesuatu yang diwariskan dari generasi ke generasi, yang hingga saat ini masih tetap lestari dan terus terjaga keontetikannya.
Desa Wisata Jatiluwih tidak hanya menawarkan pemandangan sawah yang sangat indah, akan tetapi di tempat ini anda juga dapat ikut merasakan bagaimana caranya bertani, kemudian anda juga dapat membeli beras merah khas Jatiluwih ini sendiri. Setelah itu anda juga diajak untuk berjalan-jalan mengelilingi desa, kemudian dapat mengunjungi Pura Luhur Sri Rambut Sedana. Pura ini dipercaya sebagai tempat untuk memohon kesejahteraan, kemakmuran, dan kesuburan yang terletak di lereng Gunung Batukaru, tidak jauh dari area persawahan hanya sekitar 700 meter saja. Selanjutnya hal yang menarik dari Desa Wisata Jatiluwih ininjuga terdapat air terjun tersembunyi atau yang dinamakan dengan Air Terjun Yeh Hoo yang tersembunyi di balik tegalan. Jalur untuk menuju ke air terjun tidcukup mudah, anda hanya perlu menuruni anak tangga saja sembari menikmati pemandangan selama perjalanan serta menikmati air terjun ketika sudah sampai. Air terjun ini merupakan air yang berasal dari aliran air di dalam tanah, sehingga air terjun ini memiliki rasa yang fresh dan segar dan dapat menjadi pilihan yang tepat bagi anda jika ingin merasakan air dari sumbernya langsung sambil menikmati pemandangan yang indah.
Desa wisata kedua di Indonesia yang menjadi Desa wisata terbaik di dunia yaitu Desa Wisata Wukirsari yang terletak di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Desa Wisata Wukirsari menawarkan pengalaman budaya Jawa yang kaya, serta memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk terlibat dalam berbagai kegiatan tradisional seperti pertanian, seni dan kriya, serta kuliner. Desa Wisata Wukirsari sebagai Desa Wisata Terbaik 2024 menjadi bukti nyata bahwa budaya Indonesia merupakan budaya yang indah, serta upaya keras masyarakat dan pemerintah lokal dalam mempromosikan kearifan lokal dan keberlanjutan dalam pariwisata yang turut mendukung Desa Wisata Wukirsari ini menjadi desa wisata terbaik di dunia. Desa Wukirsari sendiri terdapat 640 pengrajin batik dan 300 perajin wayang yang mendapat dukungan sarana dan prasarananya. Akan tetapi untuk saat ini masih kurangnya pemandu wisata untuk wisatawan asing terurtama yang dapat berbicara bahasa mandarin.
Desa wisata di Indonesia masuk sebagai desa wisata terbaik di dunia merupakan pertanda bahwa Indonesia memiliki lingkungan alam yang indah serta memiliki isi yang beragam dan menarik apabila dikelola dengan baik. Hal ini tentunya menjadi hal yang perlu diperhatikan lagi ketika sebuah desa atau tempat juga dapat dijadikan sebagai suatu tempat yang menarik apabila memungkinkan, disebabkan manfaat yang akan didapatkan tentunya akan berkali-kali lipat bagi penduduk setempat bahkan Indonesia sendiri.
ADVERTISEMENT