Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Miskonsepsi tentang Bare Minimum di Masyarakat
15 Agustus 2022 16:12 WIB
Tulisan dari Nina Eri Anti Lestari tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Belakangan ini kata bare minimum tengah ramai diperbincangkan netizen di seluruh sosial media. Tapi ngga jarang netizen yang jadi miskonsepsi soal bare minimum, menganggap bahwa hal-hal yang dilakukan oleh pasangannya adalah hal wajar yang tidak semestinya diapresiasi. Jadi, bare minimum itu sebenernya apa sih?
Bare minimum adalah standar yang paling rendah atau istilah gampangnya perilaku moral yang memang seharusnya dimiliki atau dilakukan semua orang. Hal sesimple berbuat baik ke semua orang, itu merupakan bare minimum. Bare minimum itu bukan soal effort yang kita berikan ke seseorang. Karena bare minimum dan effort itu berbeda. Kalau kita udah menyinggung soal effort, preferensi setiap orang akan berbeda.
ADVERTISEMENT
Kita ambil contoh dari topik yang kemarin sempat ramai diperbincangkan yaitu, split bill. Sekarang ini banyak orang yang mempermasalahkan soal split bill di dalam sebuah hubungan. Mereka menganggap bare minimum nya itu cowok yang ngebayarin kalau lagi ngedate. Padahal preferensi orang mengenai split bill jelas berbeda. Ada orang yang gak masalah dengan split bill saat ngedate dan ada juga yang mempermasalahkan. Perlu diingat bahwa kondisi finansial setiap orang itu berbeda. Hanya karena cowok gak bayarin kamu saat lagi ngedate bukan berarti cowok kamu gak sayang sama kamu, karena memang bukan kewajibannya untuk ngebayarin kita setiap saat. Jadi itu bukan bare minimum ya, jangan miskonsepsi lagi!
Karena adanya miskonsepsi soal bare minimum ini, banyak orang yang jadi menyepelekan effort seseorang. Dalam sebuah hubungan sendiri, bare minimumnya itu seperti setia, jujur dan saling menghargai. Perihal seperti antar jemput pasangan, memberikan hadiah, atau membayari ketika ngedate sudah merupakan salah satu bentuk effort yang diberikan oleh pasangan.
ADVERTISEMENT
Bare minimum tidak hanya berlaku pada pasangan, tapi berlaku juga pada seluruh manusia. Baik itu keluarga, teman, tetangga, dsb. Contohnya seperti berperilaku sopan dan santun, itu merupakan perilaku moral yang memang seharusnya setiap orang miliki. Hargai sekecil apapun effort yang diberikan orang lain, karena pada dasarnya kapabilitas seseorang itu berbeda.