1 Pelaku Tewas dalam Penangkapan 1 Ton Sabu di Anyer

13 Juli 2017 7:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Sabu (Foto: Ronny Muharman/Antara )
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Sabu (Foto: Ronny Muharman/Antara )
ADVERTISEMENT
Polisi membongkar sindikat pengedar narkoba kelas kakap. Satu ton sabu ditangkap dari sindikat tersebut di sebuah wilayah di kawasan Anyer, Serang, Banten.
ADVERTISEMENT
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, ada 4 orang pelaku yang terlibat dalam kasus ini. Salah satunya tewas saat hendak ditamgkap oleh tim gabungan dari Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya dan Polresta Depok.
Penggerebekan satu ton sabu di Anyer (Foto: Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Penggerebekan satu ton sabu di Anyer (Foto: Istimewa)
"Satu orang tewas, 2 orang ditangkap dan satu lagi masih buron," kata Argo saat dikonfirmasi kumparan (kumparan.com), Kamis (13/7).
Penangkapan dilakukan dini hari tadi. Argo menyebut, penangkapan 1 ton sabu ini merupakan hadiah dari institusi kepolisian memperingati hari ulang tahun anti narkoba yang jatuh pada 26 Juni lalu.
"Ini merupakan hadiah ultah anti narkoba," ucapnya.
Saat ini polisi masih di lokasi. Pelaku termasuk barang bukti akan dibawa ke Polda Metro Jaya.