Konten Media Partner

Baru Berumur 22 Tahun, Elia Laila Sudah Lulus S2 UGM dengan IPK 4.0

26 Oktober 2024 16:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Elia Laila Rizqiyah, lulusan S2 UGM termuda dengan IPK sempurna 4.0. Foto: UGM
zoom-in-whitePerbesar
Elia Laila Rizqiyah, lulusan S2 UGM termuda dengan IPK sempurna 4.0. Foto: UGM
ADVERTISEMENT
Elia Laila Rizqiyah, mahasiswa Program Magister Universitas Gadjah Mada (UGM), baru saja dinobatkan sebagai wisudawan termuda setelah lulus pada usia 22 tahun. Pada wisuda yang digelar 23-24 Oktober lalu, usia rata-rata lulusan S2 UGM adalah 29 tahun.
ADVERTISEMENT
Selain menjadi wisudawan termuda, Elia juga meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sempurna, yakni 4.0.
“Tentunya sangat bersyukur bisa berkesempatan sekolah S2 dan sampai meraih gelar,” ujar Elia, Sabtu (26/10).
Mahasiswi Fakultas Pertanian ini menempuh Program Studi Magister Ilmu Tanah selama 1 tahun 11 bulan melalui program fast track. Program ini memberi kesempatan bagi mahasiswa tingkat akhir untuk melanjutkan ke jenjang S2 sebelum lulus sarjana, dan Elia berhasil menyelesaikan S1 pada 2023.
Selama pendidikan S1, Elia aktif dalam berbagai kegiatan kemahasiswaan, termasuk organisasi Keluarga Mahasiswa Ilmu Tanah (KMIT) dan sejumlah kompetisi. Di jenjang S2, ia lebih banyak terlibat dalam konferensi, membantu dosen dalam berbagai proyek, serta menjadi Asisten Pengelolaan Air untuk Pertanian dan Asisten Kimia Tanah di laboratorium Fakultas Pertanian.
ADVERTISEMENT
Setelah menyelesaikan studi S2, Elia berencana terjun ke dunia kerja dan melanjutkan pendidikan ke jenjang doktor dalam beberapa tahun mendatang.
“Mimpi itu hak semua orang tanpa terkecuali. Jika kita mampu memimpikan sesuatu, artinya kita juga mampu meraihnya,” ungkap Elia.