AC Milan VS Juventus: Misi yang Sama

Konten dari Pengguna
26 Oktober 2017 20:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Parda Halomoan Simatupang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pemain Milan tertunduk lesu (Foto: REUTERS/Alessandro Garofalo)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Milan tertunduk lesu (Foto: REUTERS/Alessandro Garofalo)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
200 juta euro. Dana yang digelontorkan AC Milan untuk menyambut Serie-A musim 2017/2018 lewat transfer pemain yang cukup menyita perhatian pecinta sepakbola. Bayangan era keemasan AC Milan seakan bersinar kembali seiring datangnya Andre Silva, Hakan Calhanoglu, Leonardo Bonucci, Nikola Kalinic, Ricardo Rodriguez, Fabio Borini hingga Andrea Conti.
ADVERTISEMENT
Total 9 pemain baru dibawa masuk ke dalam tim ditambah keberhasilan mempertahankan Gianluigi Donnarumma yang sempat memutuskan tidak akan memperpanjang masa bakti di AC Milan jadi modal bagus untuk memulai musim yang penuh harapan.
10 pertandingan sudah dimainkan di musim ini dan tampaknya semua harapan pendukung Rossoneri kian jauh dari kenyataan. AC Milan hanya mampu mengemas 16 angka dari hasil 5 kemenangan dan 1 hasil seri serta 4 kekalahan. Lazio, Roma, Sampdoria dan Inter sukses kalahkan mencuri 3 angka dari AC Milan yang hingga sekarang masih bingung dalam terapkan kerangka tim.
Terlalu banyak pemain baru justru menyulitkan Vincenzo Montella meramu tim terbaik ditambah formasi andalan 3-5-2 yang dianggap aneh oleh sebagian pihak tak akan cocok diterapkan di AC Milan. Tagar #MontellaOut terus digemakan fans AC Milan di seluruh dunia sejak kekalahan di Derby Milan 2 pekan lalu. Mayoritas fans marah dan tak setuju jika pelatih terus dipertahankan disaat tim lain justru semakin menunjukkan grafik meningkat.
ADVERTISEMENT
Namun, manajemen AC Milan tampaknya masih percaya dengan proyek yang dijalankan Vincenzo Montella dan terus beri kepercayaan penuh. Sesuatu yang sangat berguna untuk psikologis pelatih dan tim.
Sementara tim tamu Juventus datang dengan rasa kepercayaan diri tinggi.
Juventus bakal tersendat. (Foto: AFP/Marco Bertorello)
zoom-in-whitePerbesar
Juventus bakal tersendat. (Foto: AFP/Marco Bertorello)
Bermain konsisten dalam level tertinggi Eropa serta 6 tahun berturut memenangi gelar Serie-A membuat Juventus seakan lupa jika lawan yang mereka akan hadapi adalah pemilik 7 titel juara Eropa.
Rasa respect yang mereka pernah rasakan seakan menurun jauh ketimbang 1 dekade sebelumnya. Ada jurang pemisah saat ini yang membuat kualitas kedua tim seakan berbeda jauh. Komposisi pemain Juventus sangat padu sebab tak banyak berubah sejak ditinggal Antonio Conte.
Kondisi keuangan dan tim yang harmonis di ruang ganti membuat kekompakan tim terus terjaga menjadi senjata andalan Juventus untuk selalu jadi unggulan teratas peraih gelar. Musim ini Juventus sukses datangkan Douglas Costa, Federico Bernadeschi dan Miralem Pjanic yang kian sempurnakan formasi 4-3-3 Massimiliano Allegri.
ADVERTISEMENT
Sistem rotasi yang mereka jalankan cukup berhasil sejauh ini meski harus bermain di Liga Champions. Dan di laga melawan AC Milan akhir pekan ini jadi ujian yang tepat untuk mengukur kekuatan tim mengingat sejauh ini Juventus belum bertemu tim kuat hingga giornata 10.
Prediksi saya? AC Milan 1-1 Juventus