Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Apa Itu MPX2 dan Fungsi Oli pada Motor
27 September 2024 17:27 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Masyarakat yang memiliki dan menggunakan motor merek Honda sebagai kendaraan sehari-hari harus mengetahui MPX2. Apa itu MPX2?
ADVERTISEMENT
MPX2 merupakan salah satu jenis oli. Para pengguna Honda penting untuk mengetahui MPX2 ini, terutama saat ingin mengganti oli mesin.
Ketahui Apa Itu MPX2
Para pengguna motor Honda banyak yang belum mengetahui MPX2. Apa itu MPX2? MPX2 merupakan jenis oli yang diformulasikan oleh Honda R&D Japan. MPX2 adalah oli yang dirancang khusus untuk motor keluaran merek asal Jepang tersebut.
Meskipun demikian, oli MPX2 masih bisa digunakan oleh motor merek lain. Asalkan jenis motornya sesuai.
Oli MPX2 memiliki kelebihan dibandingkan jenis-jenis lainnya. Dikutip dari situs resmi astra-honda.com, memberikan daya lubrikasi sempurna untuk performa prima mesin sepeda motor Honda tipe kopling kering (matic). Berikut spesifikasi oli MPX2.
1. Kemasan Produk
Oli MPX2 memiliki kemasan yang mirip dengan oli lain keluaran Honda. MPX2 menggunakan tutup botol berwarna biru.
ADVERTISEMENT
2. Kapasitas
Kapasitas oli MPX2 hanya 800 ml. Hal itu karena oli yang satu ini diperuntukkan untuk jenis motor matic.
3. JASO:MB
JASO merupakan singkatan dari Japan Automobile Standard Organization. Oli MPX2 termasuk ke dalam JASO:MB. Sebab, JASO:MB merupakan tipe oli untuk motor kopling kering atau matic. Sementara JASO:MA untuk motor kopling basah.
4. Harga
Oli MPX2 memiliki harga yang ramah dikantong. Harga oli MPX2 sekitar Rp26.500.
Fungsi Oli Motor
Para pengendara motor tidak boleh lupa untuk mengganti oli. Sebab, oli memiliki fungsi vital pada kendaraan roda dua. Berikut beberapa fungsi oli pada motor.
1. Pelumas
Fungsi utama dari oli mesin adalah pelumas pada berbagai bagian sin. Oleh karena itu, sebelum menggantinya harus memilih produk oli yang spesifikasinya sesuai dengan kebutuhan.
ADVERTISEMENT
2. Menurunkan Suhu Mesin
3. Mencegh Karat
Mesin terbuat dari logam. Adanya oli dapat mencegah terjadinya karat di bagian-bagian mesin.
Apa itu MPX2 untuk motor? MPX2 adalah jenis oli yang dibuat khusus oleh Honda. (FAR)