Konten dari Pengguna

Arti Berkembang Biak dan Jenis-jenisnya pada Hewan dan Tumbuhan

Pengertian dan Istilah
Artikel yang menjelaskan pengertian dari sebuah istilah.
27 September 2023 15:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Arti Berkembang Biak. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Arti Berkembang Biak. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Arti berkembang biak menurut KBBI adalah bertambah banyak (tentang tanaman, ternak piaraan, dan sebagainya). Makhluk hidup melakukan perkembangbiakan untuk melestarikan jenisnya agar tidak punah.
ADVERTISEMENT
Masing-masing makhluk hidup memiliki cara berkembang biak yang berbeda. Berikut penjelasan selengkapnya.

Pengertian Berkembang Biak

Pengertian Berkembang Biak. Foto: Pexels
Mengutip buku Mari Belajar: llmu Alam Sekitar (2009) karya Sukis Wariyono dan Yani Muharomah, berkembang biak adalah suatu usaha atau cara untuk memperoleh individu baru yang dilakukan oleh makhluk hidup dengan tujuan untuk memperbanyak regenerasinya.
Dengan adanya proses perkembangbiakan, organisme dapat mempertahankan kelestarian jenisnya dari ancaman kepunahan atau kemusnahan.
Manusia berkembang biak dimulai dari proses bertemunya sel sperma dan sel telur dan berlangsung hingga akhir hayat. Adapun hewan dan tumbuhan memiliki cara tersendiri.

Jenis-jenis Berkembang Biak pada Hewan

Jenis-jenis Berkembang Biak pada Hewan. Foto: Unsplash
Mengutip buku Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Paket B SMP/MTs Kelas IX (2020) karya Abdul Hamid, M.Pd dan Drs. Alexander B. Tanggela, terdapat beberapa jenis-jenis perkembangbiakan makhluk hidup pada hewan, yaitu:
ADVERTISEMENT

1. Vertebrata

Vertebrata adalah golongan hewan yang memiliki tulang belakang. Pada umumnya, hewan vertebrata berkembang biak dengan cara generatif atau melalui proses perkawinan.
Berdasarkan tempat bertemunya sel gamet, proses perkembangbiakan hewan vertebrata dibagi menjadi dua jenis, yaitu:

2. Invertebrata

Hewan invertebrata adalah hewan yang tidak memiliki tulang belakang. Hewan invertebrata memiliki cara perkembangbiakan sebagai berikut:
ADVERTISEMENT

Jenis-jenis Berkembang Biak pada Tumbuhan

Jenis-jenis Berkembang Biak pada Tumbuhan. Foto: Unsplash
Berikut ini beberapa jenis perberkembang-biakan pada tumbuhan.

1. Vegetatif

Perkembangbiakan vegetatif pada tumbuhan artinya prosesnya dilakukan secara tidak kawin atau aseksual. Perkembangbiakan vegetatif bisa terjadi secara sendiri ataupun dengan bantuan.
Pada proses perkembangbiakan vegatatif bisa terjadi dengan cara membelah diri. Ada pula yang dengan fragmentasi, ataupun tunas.
Contohnya, tanaman umbi-umbian, pohon tunas seperti pisang, ataupun jamur.
Sedangkan contoh lainnya dalam proses perkembangbiakan vegetatif tumbuhan adalah cangkok atau stek yang memerlukan bantuan manusia.

2. Generatif

Proses perkembangbiakan generatif pada tumbuhan dapat terjadi saat serbuk sari jatuh ke kepala putik. Nantinya dari proses ini akan menghasilkan bunga yang kemudian akan berkembang jadi buah.
ADVERTISEMENT
Penyerbukan pada tumbuhan ini bisa terjadi secara sendiri, silang, penyerbukan tetangga, berbeda jenis, ataupun penyerbukan bastar.
(DEL)