Konten dari Pengguna

Environment: Pengertian, Fungsi, dan Contohnya dalam Ilmu Ekologi

Pengertian dan Istilah
Artikel yang menjelaskan pengertian dari sebuah istilah.
1 Oktober 2024 21:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Environment adalah, sumber gambar: unsplash/Zhang Kaiyv
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Environment adalah, sumber gambar: unsplash/Zhang Kaiyv
ADVERTISEMENT
Environment adalah bahasa Inggris dari lingkungan. Istilah ini mengacu pada segala sesuatu di sekitar yang memengaruhi kehidupan makhluk hidup.
ADVERTISEMENT
Environment juga dapat mencakup faktor biotik (manusia, hewan, dan tumbuhan) dan faktor abiotik (tanah, air, cahaya, udara, dan iklim). Semua unsur dalam lingkungan berinteraksi satu sama lain, menciptakan keseimbangan dan mempengaruhi kondisi kehidupan.

Pengertian Environment dan Fungsinya

Ilustrasi Environment adalah, sumber gambar: unsplash/Simon Wilkes
Mengutip Buku Ajar Hukum Lingkungan oleh Mukhlish (2020), pengertian environment adalah seluruh faktor eksternal, baik fisik, biologis, maupun sosial yang berperan dalam memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup.
Lingkungan tidak hanya terbatas pada alam, tetapi juga berisi elemen-elemen buatan manusia. Hal ini mencakup budaya, infrastruktur, kebijakan sosial, dan lain-lain.
Fungsi environment adalah menyediakan sumber daya yang dibutuhkan untuk kelangsungan hidup, mulai dari air, makanan, udara, dan material alam.
Environment juga berfungsi sebagai habitat atau tempat tinggal bagi berbagai makhluk hidup. Contohnya, hutan adalah habitat bagi spesies flora dan fauna, sedangkan laut merupakan habitat organisme laut.
ADVERTISEMENT

Contoh Environment

Ilustrasi Environment adalah, sumber gambar: unsplash/Nofi Sofyan
Contoh environment cukup beragam di bumi ini. Di antaranya sebagai berikut.

1. Lingkungan Alamiah

Lingkungan alamiah di bumi cukup beragam, misalnya seperti hutan hujan tropis dan laut. Hutan hujan tropis merupakan tempat tinggal bagi spesies hewan dan tumbuhan dan berperan penting sebagai paru-paru dunia. Sementara itu, laut merupakan habitat bagi aneka spesies laut.

2. Lingkungan Buatan

Lingkungan buatan merupakan lingkungan yang dibuat oleh manusia dengan memanfaatkan pengetahuan dan teknologi untuk memenuhi kebutuhan hidup. Contohnya, seperti kota, bendungan, area pertanian, taman kota, pelabuhan, dan lain-lain.

3. Lingkungan Sosial

Lingkungan sosial merupakan komunitas masyarakat yang memiliki norma, budaya, dan sistem sosial tertentu. Contohnya, lingkungan desa atau kota yang memiliki jenis interaksi sosial yang berbeda.
ADVERTISEMENT
Environment adalah segala sesuatu di sekitar yang memengaruhi kehidupan, baik secara fisik, biologis, sosial, dan budaya. Environment berfungsi sebagai penyedia tempat tinggal, sumber daya alam, dan lainnya. (DLA)