Konten dari Pengguna

Mengenal Istilah Lane Hogger di Jalan dan Cara Mencegahnya

Pengertian dan Istilah
Artikel yang menjelaskan pengertian dari sebuah istilah.
14 September 2024 17:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Lane Hogger Adalah. Sumber: Pexels/Passengerslover
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Lane Hogger Adalah. Sumber: Pexels/Passengerslover
ADVERTISEMENT
Ketika berkendara di jalan tol, banyak ditemui orang-orang penyebab lane hogger. Lane hogger adalah pengemudi di jalan tol yang terus menerus menggunakan lajur kanan dengan kecepatan statis.
ADVERTISEMENT
Lane hogger ini menyulitkan pengendara yang lain. Sebab, pengemudi yang lane hogger tidak menambah kecepatan. Akibatnya, pengemudi lain akan sulit untuk menyalip.

Lane Hogger adalah Mengemudi di Lajur Kanan Jalan Tol dengan Kecepatan Statis

Ilustrasi Lane Hogger Adalah. Sumber: Pexels/Nandhukumar
Istilah lane hogger pasti sudah tidak asing lagi untuk didengar. Terutama bagi para pengendara mobil yang kerap melintasi jalan tol. Dikutip dari buku Manajemen Impor & Importasi Indonesia, Sasono (2021), jalan tol adalah jalan umum yang merupakan bagian sistem jaringan jalan dan sebagai jalan nasional yang penggunaannya diwajibkan membayar tol.
Lantas, apa itu lane hogger? Lane hogger adalah istilah untuk mendeskripsikan pengemudi yang secara terus menerus menggunakan lajur cepat (lajur kanan) di tol tanpa alasan yang jelas. Pengemudi tersebut berkendara dengan kecepatan statis yang mengganggu pengendara lainnya.
ADVERTISEMENT
Lajur kanan di jalan tol dirancang untuk menyalip kendaraan lain. Pengendara yang menyalip kendaraan lain seharusnya kembali lagi ke lajur tengah atau kiri. Hal itu untuk memberikan kesempatan bagi kendaraan lain yang ingin melaju lebih cepat atau menyalip.
Sayangnya, para lane hogger ini kerap mengabaikan aturan tersebut dan tetap melaju di lajur cepat tanpa alasan yang jelas. Lane hogger mengganggu arus lalu lintas. Berikut beberapa pengaruh perilaku lane hogger.

Cara Mencegah Menjadi Lane Hogger

Ilustrasi Lane Hogger Adalah. Sumber: Pexels/Nandhukumar
Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mencegah menjadi lane hogger di jalan. Adapun caranya sebagai berikut.

1. Menggunakan Lajur Tengah atau Kiri

Ketika berkendara di jalan tol, maka gunakan lajur tengah atau kiri. Sebisa mungkin tetap berada di lajur tengah, karena mungkin ada pengendara lain yang melaju lebih cepat di lajur kanan.
ADVERTISEMENT

2. Menyalip dengan Benar

Saat hendak menyalip kendaraan lain, pastikan lajur kanan kosong. Jangan lupa gunakan lampu sein sebagai pertanda akan menyalip.

3. Kembali Ke Lajur Sebelumnya

Setelah menyalip, maka pengendara harus kembali ke lajur sebelumnya. Hal itu agar tidak menghalangi kendaraan lain yang akan menyalip lewat lajur kanan.
Istilah lane hogger adalah pengemudi dengan kecepatan statis di lajur paling kanan jalan tol. Lane hogger merugikan pengendara lain dan dapat menyebabkan kemacetan. (FAR)