Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Pengertian Asesmen Menurut Ahli dan Fungsinya
27 Oktober 2023 15:06 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pengertian asesmen menurut KBBI adalah penilaian. Asesmen adalah hal yang erat kaitannya dengan dunia kerja maupun pendidikan.
ADVERTISEMENT
Asesmen bisa menjadi alat untuk mendeteksi akar masalah yang sedang dialami. Dengan begitu, perusahaan atau instansi bisa evaluasi dan berkembang. Simak penjelasan selengkapnya mengenai asesmen berikut ini.
Arti Asesmen Menurut Ahli
Masih menurut KBBI, asesmen adalah kegiatan mengumpulkan, menganalisa, dan menginterpretasi data atau informasi tentang peserta didik dan lingkungannya untuk memperoleh gambaran tentang kondisi individu dan lingkungannya sebagai bahan untuk memahami individu dan pengembangan program layanan bimbingan dan konseling yang sesuai dengan kebutuhan.
Pengertian asesmen juga diungkapkan sejumlah ahli, berikut penjelasannya.
1. Eko Putro Widoyoko
Menurut Eko Putro Widoyoko, asesmen adalah kegiatan yang menafsirkan data yang berupa hasil pengukuran yang berdasarkan kriteria ataupun aturan tertentu.
2. Robert M Smith
Asesmen adalah sebuah penilaian yang cukup komprehensif serta melibatkan anggota tim untuk dapat mengetahui kelemahan serta kekuatan yang mana dari hasil keputusannya yang dapat digunakan dari layanan pendidikan yang sangat dibutuhkan anak sebagai sebuah dasar untuk dapat menyusun sebuah rancangan pembelajaran.
ADVERTISEMENT
3. Anne Davis
Asesmen adalah penilaian untuk pembelajaran bersifat berkelanjutan, dan membutuhkan keterlibatan yang mendalam dari pihak peserta didik dalam mengklasifikasi hasil, memantau pembelajaran yang sedang berlangsung, mengumpulkan bukti, dan menyajikan bukti pembelajaran kepada orang lain.
4. Nana Sudjana
Menurut Nana Sudjana, asesmen adalah sebuah proses memberikan serta menentukan nilai kepada berbagai objek tertentu yang berdasarkan suatu kriteria tertentu.
5. Sanders & Worthen
Asesmen adalah bentuk kegiatan dari mencari sesuatu yang berharga dari suatu aspek atau anggota tim. Termasuk dalam proses pencarian ini, mencari informasi menyeluruh untuk menilai program, prosedur, produk termasuk strategi untuk meningkatkannya demi mencapai tujuan yang telah ditentukan.
Fungsi Asesmen
Dalam praktiknya, asesmen memegang peranan penting untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan partisipan serta merancang program pembelajaran yang objektif.
ADVERTISEMENT
Dengan demikian, asesmen memiliki dua fungsi, yaitu fungsi formatif dan sumatif.
1. Fungsi formatif
Fungsi formatif asesmen adalah fungsi sebagai alat dalam memandang kebutuhan peningkatan usaha untuk mencapai target secara menyeluruh.
Kamu akan melihat apa saja upaya yang sudah dilakukan, apa yang berhasil membawakan hasil sesuai target. Namun di sisi lain, akan terlihat apa saja upaya yang belum menghasilkan.
Evaluasi semacam ini tentu penting untuk kemajuan perusahaan secara berkelanjutan.
2. Fungsi sumatif
Fungsi sumatif merupakan penentu apakah karyawan berhak untuk diterima atau tidak. Atau bisa juga menjadi penentu apakah karyawan sudah siap diangkat menjadi karyawan atau menerima promosi jabatan.
Fungsi yang hampir sama di dunia pendidikan, melalui fungsi sumatif asesmen diketahui apakah peserta didik lulus atas subjek atau tingkat pendidikan tertentu.
ADVERTISEMENT
Mungkin fungsi yang satu ini lebih akrab dengan kesan asesmen yang selama ini kita kenal, menjadi ujian penentuan yang menyimpulkan apakah kompetensi yang kita miliki sudah cukup untuk mengisi posisi tertentu atau belum.
(DEL)