Konten dari Pengguna

Pengertian Takabur dan Dampak Buruknya, Umat Islam Wajib Tahu

Pengertian dan Istilah
Artikel yang menjelaskan pengertian dari sebuah istilah.
30 September 2024 17:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pengertian Takabur. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Utsman Media
zoom-in-whitePerbesar
Pengertian Takabur. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Utsman Media
ADVERTISEMENT
Ajaran Islam mengajarkan manusia untuk memiliki sifat yang baik dan dilarang untuk memiliki sifat yang tercela. Salah satu contoh sikap yang dilarang dalam Islam adalah takabur. Untuk memahami sifat ini, maka harus mengetahui pengertian takabur.
ADVERTISEMENT
Seperti sifat tercela lainnya, sifat takabur pastinya memiliki dampak yang kurang baik bagi manusia. Bahkan dalam beberapa surat maupun hadis dijelaskan bahwa sifat ini merupakan salah satu sifat yang tidak disukai oleh Allah Swt.

Pengertian Takabur dan Dampak Buruknya

Pengertian Takabur. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Rumman Amin
Dikutip dari buku Akidah Akhlak untuk Madrasah Ibtidaiyah Kelas 10, Thoyib Sah Saputra dkk., pengertian takabur adalah sombong yaitu membanggakan diri sendiri. Orang yang memiliki sifat ini akan melihat dirinya lebih besar atau lebih baik dari orang lain.
Selain itu, orang yang memiliki sifat ini akan memandang dirinya lebih sempurna dibandingkan dengan orang lain. Sikap ini juga bisa diartikan sebagai sikap merendahkan orang lain dan menolak kebenaran karena merasa diri lebih superior.
ADVERTISEMENT
Takabur berakar dari rasa cinta yang berlebihan terhadap diri sendiri. Ketika seseorang terlalu mencintai dirinya sendiri, ia akan sulit melihat kekurangannya dan cenderung membandingkan dirinya dengan orang lain.
Ada beberapa dalil yang menjelaskan mengenai sikap takabur. Salah satunya adalah surat An-Nisa ayat 173.
· فَاَمَّا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَعَمِلُوا الصّٰلِحٰتِ فَيُوَفِّيْهِمْ اُجُوْرَهُمْ وَيَزِيْدُهُمْ مِّنْ فَضْلِهٖۚ وَاَمَّا الَّذِيْنَ اسْتَنْكَفُوْا وَاسْتَكْبَرُوْا فَيُعَذِّبُهُمْ عَذَابًا اَلِيْمًاۙ وَّلَا يَجِدُوْنَ لَهُمْ مِّنْ دُوْنِ اللّٰهِ وَلِيًّا وَّلَا نَصِيْرًا - ١٧٣
Artinya: "Adapun orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan, Allah akan menyempurnakan pahala bagi mereka dan menambah sebagian dari karunia-Nya, sedangkan orang-orang yang enggan (menyembah Allah) dan menyombongkan diri, maka Allah akan mengazab mereka dengan azab yang pedih dan mereka tidak akan mendapat perlindungan dan penolong selain Allah." [QS. An Nisa, ayat 173].
ADVERTISEMENT
Ada beberapa dampak buruk dari sifat tercela yang satu ini, berikut beberapa di antaranya.
Demikian adalah pembahasan mengenai pengertian takabur dan dampak buruknya yang wajib diketahui oleh umat Islam. (WWN)