Konten dari Pengguna

7 Cara Mempertahankan Hubungan yang Tidak Direstui Orang Tua

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
8 Agustus 2024 17:36 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Mempertahankan Hubungan Yang Tidak Direstui, Foto: Unsplash/NDStock.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Mempertahankan Hubungan Yang Tidak Direstui, Foto: Unsplash/NDStock.
ADVERTISEMENT
Mempertahankan hubungan yang tidak direstui orang tua bisa menjadi tantangan tersendiri. Ada beberapa cara mempertahankan hubungan yang tidak direstui orang tua.
ADVERTISEMENT
Meski terbilang tidak mudah, tetapi jangan langsung menyerah. Ada banyak cara yang bisa digunakan untuk mendapatkan restu orang tua dan mempertahankan hubungan dengan pasangan.

Cara Mempertahankan Hubungan yang Tidak Direstui

Ilustrasi Cara Mempertahankan Hubungan Yang Tidak Direstui, Foto: Unsplash/kupicoo.
Dikutip dari buku Mencari Restu Cinta, Mujiyana, S.Pd (2023: 43), pasangan yang mendapatkan lampu hijau dari orang tua adalah hal yang terbaik dan diinginkan banyak orang.
Namun, ketika menjalin hubungan yang sudah mengarah ke jenjang serius, tetapi tidak mendapatkan restu dari orang tua memang menjadi tantangan tersendiri.
Jangan langsung menyerah. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk memperjuangkan restu orang tua. Berikut adalah cara mempertahankan hubungan yang tidak direstui orang tua.

1. Tanyakan Alasan Pastinya

Tidak adanya restu dari orang tua, pasti ada penyebabnya. Tanyakan baik-baik mengapa orang tuamu tidak menyukai pasangan yang dipilih.
ADVERTISEMENT
Apakah karena pekerjaan, sikap, atau alasan lainnya? Bisanya, orang tua secara naluriah menentukan pasangan mana yang baik dan pasangan mana yang tidak boleh mendampingi anaknya.

2. Bicarakan dengan Kepala Dingin

Ketika sudah mengetahui alasannya, maka bicarakan secara baik-baik. Ajak orang tua untuk berbicara dari hati ke hati. Ungkapkan isi hati kepada orang tua mengenai perasaanmu terhadap pasangan yang dipilih.
Jika permasalahannya karena hal sederhana, maka bisa meyakinkan orang tua untuk lebih mengenalnya.

3. Kenalkan Pasangan ke Orang Tua

Ada pepatah ‘Tak kenal maka tak sayang’. Hal ini juga berlaku untuk berjuang memperoleh restu orang tua. Pada saat acara keluarga, jangan ragu membawa pasangan untuk dikenalkan ke orang tua.

4. Jangan Memihak

Ketika sedang berdebat atau berbicara dengan orang tua jangan memihak salah satunya. Meski rasanya ingin memihak pasangan, tetapi bukan soal menang atau kalah. Namun, tentang bagaimana caranya bisa bersama-sama menemukan solusinya.
ADVERTISEMENT

5. Buktikan Lewat Perilaku

Jika orang tua tidak merestui karena adanya pertentangan bibit, bebet, dan bobot, maka tunjukkanlah bahwa kecemasan mereka salah. Buktikanlah bersama pasangan bahwa apapun yang dikhawatirkan orang tua tidak akan terjadi.

6. Memberikan Perhatian pada Keluarganya

Cobalah memberikan perhatian kepada keluarganya. Salah satunya dengan menanyakan kabar orang tua atau keluarga pasanganmu. Siapa tahu dengan memberikan perhatian seperti ini mampu membuka hatinya.

7. Tunjukkan Kalau Memang Serius

Tunjukkanlah keseriusan kalian berdua kepada orang tua. Perlihatkan bahwa hubungan yang dijalin tidak main-main. Utarakan maksud kehadiranmu dalam kehidupan mereka.
Itulah beberapa cara mempertahankan hubungan yang tidak direstui orang tua. Salah satunya bisa menanyakan alasannya dan membuktikan bahwa kecemasan mereka salah. (Umi)