Konten dari Pengguna

8 Tips Make Up untuk Pria agar Tampak Natural dan Flawless

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
3 Agustus 2024 17:01 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tips make up untuk pria. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tips make up untuk pria. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Saat ini mulai banyak pria yang semakin memperhatikan penampilannya. Bahkan tak sedikit pula pria yang menggunakan make up pada momen-momen tertentu. Hal inilah yang mendorong mereka untuk mencari tahu tips make up untuk pria.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, make up untuk pria tentu sangat berbeda dengan wanita. Jadi, ada beberapa tahapan yang bisa dilewatkan oleh pria agar hasil akhir make up-nya tetap terlihat natural, tetapi tetap flawless.

Tips Make Up untuk Pria agar Tampak Natural

Ilustrasi tips make up untuk pria. Sumber: pexels.com
Mengutip dari buku Panduan Praktis Menjaga Peralatan Make Up Tetap Awet dan Nyaman Dipakai, Vanesa Adisa (2024:2), make up adalah kegiatan mengubah penampilan dari bentuk asli sebenarnya dengan bantuan bahan dan alat kosmetik.
Adapun berbagai tips make up untuk pria agar tampak natural dan flawless yang dapat disimak adalah sebagai berikut.

1. Pelembap

Sebelum mengaplikasikan make up, pastikan untuk menggunakan pelembap terlebih dahulu. Tujuannya agar kulit tetap terhidrasi dan mengurangi kusam. Selain itu, pelembap juga berfungsi untuk membuat foundation dan make up lainnya menjadi lebih rata dan mulus.
ADVERTISEMENT

2. Sunscreen

Sunscreen perlu diaplikasikan sebelum make up untuk membantu melindungi kulit wajah dari paparan sinar UV. Menariknya lagi, sunscreen juga dapat membuat make up agar tidak cepat rusak.

3. Liquid Foundation

Pria juga dapat menggunakan alas bedak atau foundation sebelum mengaplikasikan make up lainnya. Namun, pastikan untuk memilih foundation bertekstur cair untuk memberikan hasil make up yang lebih tahan lama dan tampak natural.
Pilihlah warna foundation yang mendekati warna asli kulit wajah. Jangan pilih yang terlalu putih karena akan membuat make up terlihat abu-abu.

4. Concealer

Jika memiliki noda bekas jerawat, para pria juga dapat menggunakan concealer untuk menutupinya. Selain itu, kantung mata juga dapat ditutupi dengan make up ini. Pilihlah concealer dengan tekstur ringan agar mudah diaplikasikan ke kulit wajah.
ADVERTISEMENT

5. Loose Powder

Selanjutnya, baurkan bedak tabur untuk hasil akhir riasan yang lebih awet. Tekstur bedak tabur yang ringan dapat membantu mengunci pemakaian foundation serta mengontrol produksi minyak berlebih.

6. Brow Gel

Make up ini memiliki fungsi yang sama seperti pensil alis. Namun, untuk pria, sebaiknya gunakan brow gel untuk bantu merapikan alis agar tidak berantakan serta menjaga bentuk alis. Selain itu, pilihlah brow gel yang bening agar alis tampak natural.

7. Lip Gloss

Agar bibir tampak lebih sehat dan lembap, jangan lupa aplikasikan lip gloss untuk menunjang riasan. Namun, pilihlah lip gloss dengan warna bibir alami atau tanpa warna untuk tampilan yang tetap natural.

8. Face Mist

Langkah terakhir adalah mengaplikasikan face mist untuk bantu menghidrasi kulit wajah serta mengunci hasil riasan make up agar lebih tahan lama. Pastikan untuk menyemprot secara merata dengan membentuk pola lingkaran.
ADVERTISEMENT
Demikian delapan tips make up untuk pria dengan hasil akhir natural dan flawless. Tertarik untuk mencoba tips tersebut? (Anne)