Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Perbedaan Posesif dan Protektif dalam Hubungan Percintaan
7 Agustus 2024 17:04 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Perbedaan posesif dan protektif adalah dua hal yang perlu diketahui, khususnya bagi para pasangan yang menjalin hubungan percintaan. Hal ini karena sifat posesif termasuk salah satu sifat yang harus dihindari.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan protektif, sifat ini dibutuhkan untuk menjaga pasangan agar tetap dalam kondisi yang aman. Kedua sifat ini memiliki ciri yang berbeda sehingga dapat dengan mudah dikenali dan disadari.
Mengenal Perbedaan Posesif dan Protektif dalam Hubungan Percintaan
Menjaga pasangan agar tetap dalam kondisi aman umum dilakukan sebagai wujud nyata dari rasa cinta yang ada. Takut kehilangan pasangan adalah hal yang wajar jika dilakukan dalam batas yang normal. Namun, ketika rasa takut tersebut tidak dikontrol dengan baik, maka sifat posesif terhadap pasangan dapat terjadi.
Terkadang, sifat posesif ini disalah artikan dengan sifat protektif. Padahal sifat posesif lebih mengarah pada sesuatu yang negatif. Mengutip dari dalam buku berjudul Tegas Membangun Batas, Desy Wee (2021: 104), dalam hubungan romantis, posesif menjadi hal yang perlu dihindari.
ADVERTISEMENT
Rasa posesif ini cenderung membuat seseorang merasa berhak mengatur dan mengontrol serta membatasi serta melarang hidup pasangannya. Posesif tentu sangat berbeda dengan rasa cemburu ataupun protektif yang wajar dialami pasangan.
Posesif dapat dikatakan sebagai rasa cemburu atau protektif yang berlebihan. Bahkan tak jarang sikap posesif ini disertai dengan perasaan tidak aman, rasa percaya diri yang rendah dan besarnya rasa takut yang dialami pasangan.
Hal ini tentu berbeda dengan protektif. Sifat protektif adalah sifat yang positif dan dibutuhkan untuk melindungi pasangan dari bahaya. Berdasarkan penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat beberapa perbedaan posesif dan protektif.
Perbedaan pertama terletak pada rasa percaya yang dimiliki pasangan. Pasangan yang posesif cenderung lebih mudah curiga, sedangkan pasangan yang protektif akan memberikan kepercayaan pada pasangannya.
ADVERTISEMENT
Pasangan akan yakin dan percaya terkait penjelasan yang diberikan oleh pasangannya, sedangkan pasangan yang posesif akan mencurigainya. Selain itu, perbedaan antara protektif dan posesif juga dapat dilihat dari sifat pasangan.
Sifat posesif pasangan akan cenderung mengatur pasangan dan banyak memberi batasan yang bersifat mengekang. Berbeda dengan pasangan yang protektif akan cenderung menuntun dan mengarahkan pada sesuatu yang baik.
Itu dia perbedaan posesif dan protektif yang penting untuk dikenali agar tidak terjebak dalam hubungan percintaan yang tidak sehat. (DAP)