Konten Media Partner

3 Aktor yang Memulai Karirnya Dari Disney Channel

4 Juli 2019 11:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
The Mickey Mouse Club (Foto: Disney)
zoom-in-whitePerbesar
The Mickey Mouse Club (Foto: Disney)
ADVERTISEMENT
Play Stop Rewatch, Jakarta - Tidak dapat dipungkiri, kalau Disney Channel memang menjadi tempat yang menarik untuk mengasah bakat bagi para artis muda. Buktinya, beberapa jebolan Disney Channel akhirnya bisa jadi artis besar yang diperhitungkan sekarang. Begitu mereka keluar dari Disney Channel, mereka mulai mendapat tawaran pekerjaan yang melambungkan karirnya begitu cepatnya.
ADVERTISEMENT
Nah, kira-kira siapa saja aktor yang dulunya memulai karirnya dari Disney Channel?

Zendaya

Zendaya di film Spider-Man (Foto: Sony Pictures)
Sebelum Zendaya dikenal lewat perannya di Spider-Man dan The Greatest Showman, Zendaya sempat menjadi Rocky Blue pada serial Shake It Up di Disney Channel. Partnernya, Bella Thorne, terkadang menimbulkan kontroversi pada saat di Shake It Up. Hal inilah yang membuat Zendaya didorong menjadi wajah Disney Channel bersamaan dengan film Zapped! yang ia bintangi serta serial komedi baru yang ia dapatkan, K.C. Undercover. Tak perlu diragukan, ia adalah salah satu alumni Disney Channel yang sukses walaupun pada akhirnya ia kembali berada di film milik Disney, yaitu Spider-Man: Far From Home.

Zac Efron

Zac Efron di film Baywatch (Foto: IMDb)
Siapa yang tidak kenal sosok yang sempat menjadi ikon Sexiest Man Alive? Sebelum ia dikenal menjadi figur aktor yang sering memamerkan badan sixpack-nya pada setiap film komedi yang ia perani, ia dikenal lewat serial High School Musical sebagai Troy Bolton. Kemampuan bernyanyinya yang dilatih lewat serial tersebut terbukti sukses lewat film The Greatest Showman, di mana ia menunjukan kemampuan bernyanyinya sekali lagi.
ADVERTISEMENT

Ryan Gosling

Ryan Gosling di film La La Land (Foto: IMDb)
Salah satu nominasi Oscars pada kategori Best Actor lewat film La La Land ini juga memulai karirnya lewat kemampuan bernyanyinya yang ditunjukan pada The Mickey Mouse Club. Setelah lulus dari Disney Channel, Ryan Gosling mulai terkenal lewat The Notebook dan disusul oleh La La Land, Blade Runner: 2049, dan First Man.
Penulis: Andri