Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten Media Partner
4 Hal Penting Dari Fast And Furious Untuk Film Hobbs & Shaw
1 Agustus 2019 11:57 WIB
ADVERTISEMENT
Play Stop Rewatch, Jakarta - Franchise dari Fast and Furious sudah berjalan sejak 2001 dan sekarang sudah memasuki tahap di mana mereka mulai mengeksplorasi side character lewat spinoff-nya.
ADVERTISEMENT
Lewat karakter Luke Hobbs dan Decker Shaw dunia Fast and Furious akan dieksplorasi lebih luas lagi. Hobbs & Shaw akan ber-setting setelah Fate of the Furious, yang mana berarti kita harus menonton serial utamanya terlebih dahulu sebelum menonton Hobbs & Shaw.
Karena franchise ini sudah berjalan lumayan lama, berikut PSR akan menjabarkan 4 hal penting dari Fast and Furious yang mungkin berguna untuk memahami film Hobbs & Shaw:
Luke Hobbs sudah hadir sejak Fast Five
Fast Five (2011) adalah pertama kalinya Luke Hobbs muncul sebagai agen DSS yang ingin menangkap Dominic Toretto dan krunya karena dianggap membunuh beberapa agen DEA. Namun, pada akhirnya terungkap bahwa tindakan tersebut bukan dilakukan oleh Dom, melainkan Hernan Reyes. Sejak saat itulah Hobbs mulai mendukung Dominic Toretto dalam menjalankan misinya sampai Fast and Furious 8.
ADVERTISEMENT
Deckard Shaw membunuh Han
Pada Tokyo Drift (2006), Han Lue meninggal karena tabrakan mobil pada saat kejar-kejaran dengan DK Takashi. Kemudian, lewat ending dari Fast and Furious 6, kematian dari Han diperjelas bahwa itu bukanlah kecelakaan biasa, Decker Shaw menabrak mobil Han secara sengaja hingga membuatnya terbunuh. Sejak saat itulah, Shaw resmi menjadi villain untuk Furious 7.
Putri dari Luke Hobbs
Pada Fate of the Furious, Luke Hobbs diperlihatkan memiliki seorang putri bernama Samantha yang diperankan oleh Eden Estrella. Kita belum pernah dikenalkan siapa ibunya atau anggota keluarga lainnya dari Hobbs. Apalagi, Samantha merupakan alasan Hobbs pensiun dari pekerjaannya sebagai agen DSS.
Samantha kembali pada Hobbs & Shaw, hanya saja ia pada film ini ia diperankan oleh Eliana Sua. Tidak hanya itu saja, latar belakang keluarga Hobbs juga akan diceritakan lebih jauh pada film ini.
ADVERTISEMENT
Anggota keluarga lainnya Shaw
Anggota keluarga Shaw pertama yang diperkenalkan pada franchise ini adalah Owen Shaw sebagai villain dari Fast and Furious 6. Sayangnya, Owen terjatuh dari tabrakan pesawat dan berakhir koma di rumah sakit, lalu ini menjadi alasan Decker Shaw membunuh Han sebagai permulaan misi balas dendamnya kepada Dominic Toretto.
Owen Shaw siuman pada Fate of the Furious, film yang sama dalam memperkenalkan Magdalene, ibu dari Owen dan Deckerd. Bedanya, di film ini keluarga Shaw dibuat untuk membantu sang protagonis. Kemudian, di film Hobbs & Shaw, kita juga akan diperkenalkan anggota keluarga baru dari Shaw, yaitu Hattie.
Penulis: Andri