Konten Media Partner

Jonah Hill Dipastikan Gagal Terlibat Jadi Villain di Film The Batman

17 Oktober 2019 10:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jonah Hill di film War Dogs (Foto: Warner Bros)
zoom-in-whitePerbesar
Jonah Hill di film War Dogs (Foto: Warner Bros)
ADVERTISEMENT
Play Stop Rewatch, Jakarta - Aktor Jonah Hill dipastikan batal bergabung di proyek film The Batman yang disutradarai oleh Matt Reeves. Kabar batalnya Jonah Hill bergabung masih belum diketahui, dan ini membuat ia batal memerankan karakter villain antara Riddler atau Penguin seperti yang banyak diberitakan oleh media.
ADVERTISEMENT
Setelah Hill batal bergabung, kini Warner Bros mulai mencari kandidat aktor yang akan memerankan villain di film The Batman nantinya. Sebelumnya Matt Reeves baru saja menambahkan Zoe Kravitz untuk ikut terlibat di dalam film The Batman dan akan berperan sebagai Selina Kyle/Catwoman. Di film The Batman nanti Matt Reeves akan membantu Mattson Tomlin untuk menulis naskahnya.
Sementara itu proses produksi film The Batman akan dimulai sekitar akhir tahun ini atau awal tahun 2020 dan akan dilaksanakan di London. Film The Batman dijadwalkan akan tayang di tanggal 25 Juni 2021.
Selama berkarir sebagai aktor, Jonah Hill sudah 2 kali masuk nominasi Oscar sebagai aktor pendukung terbaik di tahun 2012 dan 2014 lewat perannya di film Moneyball dan The Wolf of Wall Street. Selain itu ia pernah terlibat di banyak film Hollywood, sebut saja di 21 Jump Street, 22 Jump Street, The Wolf of Wall Street, Click, The Lego Movie, Grandma’s Boy, dan masih banyak lagi. Tidak hanya itu ia juga pernah terlibat sebagai sutradara di beberapa film pendek dan tahun lalu ia baru saja memulai debutnya untuk menyutradari film panjang berjudul Mid90s, sebuah film bergenre drama komedi.
ADVERTISEMENT
Rafli | Deadline