Martin Scorsese Ungkap Alasannya Tidak Menyutradarai 'Joker'

Konten Media Partner
5 November 2019 7:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Martin Scorsese (Foto: Wikimedia)
zoom-in-whitePerbesar
Martin Scorsese (Foto: Wikimedia)
ADVERTISEMENT
Play Stop Rewatch, Jakarta - Sudah menjadi hal yang jelas kalau Todd Phillips mengambil referensi film Taxi Driver dan The King of Comedy karya Martin Scorsese ke dalam film Joker. Faktanya, ketika Todd Phillips tergabung di dalam film ini, Scorsese keluar dari kursi produser karena harus mengerjakan film lain, yaitu The Irishman.
ADVERTISEMENT
Pada suatu wawancara dengan BBC, Scorsese mengungkapkan kenapa ia melewatkan film Joker demi film lain. Nampaknya, alasannya lebih ke arah ragu-ragu kalau ia adalah orang yang tepat untuk proyek ini.
"Aku tahu film ini dengan sangat baik. Aku kenal (Todd Phillips) sangat baik. Aku sudah memikirkannya selama 4 tahun dan memutuskan untuk tidak punya waktu untuk ini," ungkap Martin Scorsese. "Alasannya sangat pribadi kenapa aku tidak ingin terlibat."
Buat Scorsese, ia tidak yakin kalau ia bisa membuat karakter yang ada di superhero ke tingkat yang lebih lanjut. Bukannya mengatakan itu adalah seni yang buruk, bagi Scorsese film superhero hanyalah seni yang berbeda dan pastinya itu bukan untuk dirinya.
Akhirnya, Martin Scorsese memberikan kursi sutradara kepada Todd Phillips pada tahun 2017, waktu yang sama untuk Scorsese masuk ke dalam tahap pra-produksi film The Irishman.
ADVERTISEMENT