Pengalaman Putri Ayudya Syuting dengan 'Green Sarung'

Konten Media Partner
5 November 2019 9:24 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pengalaman Putri Ayudya Syuting dengan 'Green Sarung'
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Play Stop Rewatch, Jakarta - Setelah Love For Sale 2, Putri Ayudya berlanjut untuk membintangi film Ratu Ilmu Hitam. Ini adalah film horor keduanya setelah Kafir: Bersekutu dengan Setan.
ADVERTISEMENT
Film ini menjadi pengalaman baru buat Putri Ayudya karena harus syuting dengan menggunakan 'Green Sarung' agar bisa menampilkan dirinya tanpa kepala di salah satu adegan di trailer film Ratu Ilmu Hitam.
"Green Sarung lebih tepatnya," jawab Putri Ayudya cepat ketika ditanyakan proses teknis syuting tanpa kepalanya.
Putri Ayudya (Foto: PSR/Andri)
"Jadi aku baru tahu ternyata caranya kayak gitu ya kalau CGI. Yang mana yang mau dihilangin, yang itu dihijaukan. Bayangkan ketika itu headless, segitu emang hijau semua kepala aku," cerita Putri Ayudya.
Putri Ayudya semakin yakin dengan banyaknya proses CGI dan sulitnya dalam hal teknis ketika mengambil adegan tersebut, semakin menegaskan kalau film adalah hasil kerja kolektif.
Mantan finalis Puteri Indonesia tidak bisa membayangkan bagaimana hasilnya dan merasa aneh ketika melihat adegan tersebut.
ADVERTISEMENT
"Harapanku sih dengan adanya proses ini semakin bisa menambah semangat kita untuk kasih tantangan lagi nih untuk tim CGI kita dan juga sama-sama tahu untuk bisa dapat hasil tertentu, butuh waktu, tenaga, biaya, dan komitmen sama-sama untuk kita kerjain," imbuhnya.
Untuk cerita pengalaman lengkap dari Putri Ayudya menggunakan 'Green Sarung', simak video di bawah!