Yelena Tidak Menjadi Black Widow MCU yang Baru

Konten Media Partner
13 Desember 2019 9:06 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Florence Pugh sebagai Yelena (Foto: Marvel Studios)
zoom-in-whitePerbesar
Florence Pugh sebagai Yelena (Foto: Marvel Studios)
ADVERTISEMENT
Play Stop Rewatch, Jakarta - Bintang Black Widow, Florence Pugh, menyatakan kalau karakternya, Yelena Belova, tidak akan menjadi Black Widow MCU yang baru. Florence Pugh mulai dikenal lewat peran-perannya di film Fighting with My Family, Midsommar, dan Little Women.
ADVERTISEMENT
Pada komiknya, Yelena memiliki sejarah yang sama dengan Natasha Romanoff dalam menjalani latihan untuk menjadi Black Widow. Nantinya, ketika Natasha meninggal, Yelena secara resmi menggantikan posisi Black Widow. Maka dari itu, banyak yang berspekulasi setelah pengorbanan Natasha di Avengers: Endgame, Marvel baru mau membuat film Black Widow untuk menunjukan kalau ada Black Widow yang baru di MCU.
Dilansir dari UPROXX, Florence Pugh menjawab pertanyaan apakah ia akan memegang jabatan Black Widow menggantikan Natasha nantinya.
"Tidak, sebenarnya kita membuatnya bukan untuk hal seperti itu. Sejujurnya, itu bukan tipikal film yang untuk mewarisi jabatan seperti itu ketika kita membuatnya," kata Florence Pugh.
Kita sudah melihat beberapa anggota Avengers yang pensiun mewarisi perannya ke orang lain. Sebut saja Steve Rogers yang memberikan tamengnya kepada Sam Wilson atau Tony Stark yang mempercayakan Peter Parker untuk menggantikan posisinya. Nampaknya, serial Hawkeye juga mengindikasikan kalau latihannya dengan Kate Bishop adalah salah satu bentuk menurukan posisi Hawkeye ke orang yang baru.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi, Pugh hanya mengomentari soal film Black Widow, masih ada kemungkinan Kevin Feige akan mengajak Florence Pugh kembali untuk berperan sebagai Yelena di film Marvel lainnya.