Konten dari Pengguna

Tidak Hanya Biro Humas, Semua Civitas Akademika Merupakan Ambassador Kampus

Politeknik Muhammadiyah Magelang
Politeknik Muhammadiyah Magelang merupakan perguruan tinggi vokasi yang berada di Magelang, Jawa Tengah
30 Oktober 2022 16:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Politeknik Muhammadiyah Magelang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tidak Hanya Biro Humas, Semua Civitas Akademika Merupakan Ambassador Kampus
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Semua civitas akademika di kampus, baik pejabat struktural, dosen, tendik, dan mahasiswa, bahkan security dan office boy adalah duta kampus yang memiliki peran penting dalam membangun kepercayaan masyarakat melalui aktivitasnya. Oleh karena itu, perlu memberitakan kepada publik aktivitas yang ada.
ADVERTISEMENT
Hal ini disampaikan oleh Muhammad Sayuti, Ph.D, sekretaris Majelis Pendidikan Tinggi Penelitian dan Pengembangan (Diktilitbang) Pimpinan Pusat Muhammadiyah saat membuka Workshop Pengembangan Humas Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (PTMA) Batch III yang diselenggarakan di Hotel Grand Rohan Yogyakarta pada Kamis-Ahad, 27-30 Oktober 2022.
“Kepercayaan masyarakat merupakan aspek penting dalam mengembangkan kampus. Humas kampus harus bisa mengelola pemberitaan kampus agar 1001 kegiatan kampus dapat terberitakan,” ujarnya. Sayuti menambahkan bahwa dengan menjadi ambassador kampus, maka reputasi kampus akan semakin dikenal publik karena aktivitas civitasnya.
Politeknik Muhammadiyah Magelang mengikuti workshop Pengembangan Humas Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah Batch III ini. Politeknik Muhammadiyah Magelang diwakili oleh Ana Rochvita, S.Si., M.Si. “Workshop ini memberikan banyak ilmu dan pengalaman terutama bidang kehumasan, bagaimana kegiatan kampus bisa bernilai berita sampai bagaimana mengelola krisis yang terjadi, hingga strategi marketing, semuanya diulas pada workshop ini” ujar Ana.
ADVERTISEMENT