Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Mahasiswa UPH, Erick Fathoni Raih Medali Cabor Renang di PON XXI Aceh-Sumut 2024
1 Oktober 2024 11:18 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Universitas Pelita Harapan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Erick Ahmad Fathoni, mahasiswa Program Studi (Prodi) Manajemen Universitas Pelita Harapan (UPH) angkatan 2021 ini, membuktikan bahwa dedikasi dan kerja keras dapat membawa hasil gemilang. Pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, ia tampil memukau di cabang olahraga renang dan berhasil meraih dua Medali Perak dan empat Medali Perunggu untuk Provinsi Jawa Barat di beberapa nomor bergengsi, yakni 100 meter gaya bebas, 50 meter gaya bebas, dan 200 meter gaya ganti.
ADVERTISEMENT
“Pencapaian ini adalah hasil dari latihan keras dan disiplin yang konsisten. Saya sangat bersyukur dan senang bisa memberikan yang terbaik,” ujar Erick. Ajang PON XXI menjadi panggung pembuktian ketangguhan mental dan fisik Erick, yang sudah berpengalaman di kancah olahraga nasional. Ini merupakan ketiga kalinya ia berpartisipasi di PON, sehingga Erick merasa persiapannya lebih matang dalam menghadapi persaingan yang ada.
Erick memiliki motivasi kuat untuk terus mengharumkan nama daerah dan Indonesia di setiap kompetisi yang diikutinya. Baginya, meraih medali adalah target yang selalu ia kejar dengan persiapan matang dan latihan teratur. Ia percaya bahwa latihan rutin, ketekunan, serta kedisiplinan merupakan kunci utama untuk mencapai prestasi. Selain itu, dukungan dari keluarga dan orang-orang terdekat juga menjadi dorongan penting yang membantunya tetap fokus dan semangat di setiap kompetisi. Erick bertekad untuk terus memberikan yang terbaik dan menunjukkan performa optimal di ajang olahraga nasional maupun internasional.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
“Latihan keras dan disiplin itu penting sekali. Apalagi, kompetisi di level nasional seperti PON membutuhkan fisik dan mental yang sama kuatnya. PON kali ini punya tantangan tersendiri bagi saya, terutama soal adaptasi dengan tempat tinggal dan venue. Tapi tantangan itu justru mengajarkan kita untuk lebih kuat dan fleksibel dalam menghadapi segala situasi,” ujarnya.
Sebagai mahasiswa sekaligus atlet, Erick harus pandai membagi waktu antara studi dan latihan. Meski jadwalnya padat, ia merasa beruntung karena mendapat dukungan penuh dari UPH dan para dosen yang memfasilitasi proses akademiknya selama mengikuti kompetisi. Kelonggaran dalam mengikuti beberapa kelas dan penyesuaian waktu penyelesaian tugas akademik memungkinkannya tetap fokus pada dua hal yang ia cintai, yaitu olahraga dan studi.
ADVERTISEMENT
Di masa depan, Erick memiliki impian besar untuk dapat meraih prestasi lebih tinggi di tingkat internasional. Dengan semangat berlatih yang tinggi, Erick optimistis dapat memberikan yang terbaik dan terus mengharumkan nama bangsa. “Harapan saya tahun depan bisa membawa pulang medali lagi di Sea Games. Saya akan terus berlatih keras dan memberikan yang terbaik untuk Indonesia,” kata Erick.
Dengan semangat juang dan sikap positif yang selalu ditunjukkan, Erick Ahmad Fathoni menjadi sosok inspiratif bagi generasi muda. Prestasinya di PON XXI 2024 adalah bukti bahwa kerja keras, fokus, dan dedikasi akan selalu menghasilkan pencapaian yang membanggakan.
UPH berkomitmen untuk menjadi lembaga pendidikan yang tidak hanya fokus pada kualitas akademik, tetapi juga membentuk karakter mahasiswa yang takut akan Tuhan, berintegritas, kompeten, dan berdampak positif bagi sekitar.
ADVERTISEMENT