Konten dari Pengguna

Masa Lalu Kelam Oprah Winfrey, Sang Ratu Talkshow Berharta Rp 36,4 Triliun

7 September 2020 11:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Profil Orang Sukses tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Oprah Winfrey (Foto: Christopher Polk/Getty)
zoom-in-whitePerbesar
Oprah Winfrey (Foto: Christopher Polk/Getty)
ADVERTISEMENT
Menuju tangga kesuksesan bukanlah hal mudah, apalagi bagi seseorang yang mempunyai identitas ganda sebagai kaum termarjinalkan.
ADVERTISEMENT
Namun, kisah hidup Oprah Winfrey mampu menampik kemustahilan itu. Perjalanan sukses Winfrey juga membuat kita mengerti bahwa dalam keadaan seburuk apapun, nasib baik di masa depan akan singgah juga.
Sebelum menjadi ratu talkshow, Winfrey mengalami masa kecil yang kurang menyenangkan, atau lebih tepatnya menyedihkan. Winfrey lahir dari ibu remaja yang tidak menikah. Winfrey kecil tinggal bersama neneknya di sebuah desa di Missisipi, sedang ibunya bekerja mencari uang.
Suatu hari, neneknya jatuh sakit. Winfrey yang saat itu berusia enam tahun terpaksa tinggal bersama ibunya di pondokan Milwaukee.
Di sini, ia harus mengalami kemiskinan akut hingga yang paling memilukan, Winfrey mengalami kekerasan fisik dan seksual. Bahkan, seseorang yang tega memperkosa Winfrey yang saat itu masih berusia sembilan tahun adalah sepupunya sendiri.
ADVERTISEMENT
Namun, semua berubah saat Winfrey kabur dari rumah itu dan memilih tinggal bersama ayahnya di Tennessee. Di luar dugaan, sesampainya di sana, Ayahnya memberikan arahan agar Winfrey menjadi seseorang yang disiplin.
Didikan Ayahnya itu memungkinkan Winfrey berkembang secara akademik semasa SMA. Winfrey mampu menjadi siswa kehormatan dan terpilih sebagai gadis paling populer di kelasnya.
Di masa itu pula Winfrey menemukan kecintaannya pada media. Dia bergabung dengan tim pidato dan bekerja untuk stasiun radio lokal bagi kulit hitam sepulang sekolah.
Atas kecemerlangannya, Winfrey mendapat beasiswa di State University. Tapi, ia tidak selesai dan memutuskan untuk memulai karirnya di dunia media pada usia 19 tahun dengan menjadi pembawa berita di televisi lokal.
Oprah Winfrey di usia 29 tahun (Foto: YouTube/Own TV)
Ia sukses menjadi pembawa berita wanita kulit hitam pertama sebelum usia 20 tahun di Nashville. Namun, pengalaman pahit masa kecil Winfrey kembali terulang. Ia kembali dilecehkan secara seksual dan dipermalukan di pekerjaannya. Ia dipecat tujuh bulan setelah bergabung.
ADVERTISEMENT
Winfrey tidak menyerah begitu saja. Ia akhirnya mendapatkan pekerjaan sebagai pembawa acara bincang-bincang pagi "AM Chicago" yang punya rating rendah.
Berkat kemampuannya, dalam beberapa bulan, Winfrey mengubah “AM Chicago” menjadi acara dengan rating tertinggi. Acara itu juga menjadi cikal bakal "The Oprah Winfrey Show" tiga tahun kemudian.
Winfrey memanfaatkan kesuksesannya itu dengan mendirikan Harpo Productions pada tahun 1986. Tak berhenti di situ, ia juga menegosiasikan kepemilikan "The Oprah Winfrey Show," yang menghasilkan 300 juta dolar AS setahun. Harpo Productions kemudian menghasilkan pertunjukan spin-off yang menguntungkan, termasuk "Dr. Phil" dan "Rachael Ray".
Tak lama kemudian, Winfrey mampu menerbitkan majalahnya sendiri, Majalah Oprah dan memulai saluran radionya sendiri, Radio Oprah. Bahkan, Winfrey juga bermitra dengan Discovery Communications untuk meluncurkan saluran kabel yang ia namai Oprah Winfrey Network.
ADVERTISEMENT
Kini, Winfrey dapat membayar trauma masa lalunya dengan kesuksesan dan kekayaan yang dimiliki. Dari data Forbes, Winfrey masuk dalam urutan ke-91 sebagai selebriti terkaya tahun ini dengan kekayaan sebesar 2,6 miliar dolar AS, setara dengan Rp 36,4 triliun.