Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Biodata Iqbal Gwijangge, Pemain Timnas Indonesia U-19
22 Juli 2024 18:42 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Profil Tokoh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Namanya semakin mencuri perhatian masyarakat usai berhasil mencetak dua gol saat menghadapi Filipina pada babak pertama. Yang mana ia berhasil mencetak dwigol atau brace pada menit 21 dan 42 laga kontra Filipina yang dilangsungkan di Surabaya.
Pada pertandingan tersebut, ia diketahui menjadi man of the match (MOTM) dalam catatannya. Iqbal memang menjadi salah satu punggawa muda Garuda yang digadang-gadang akan menjadi salah satu bintang masa depan.
Profil Iqbal Gwijangge
Muhammad Iqbal Gwijangge atau kerap disapa Iqbal Gwijangge, merupakan pemain Timnas muda kelahiran Sumedang, Jawa Barat, 29 Agustus 2006. Dengan namanya Muhammad, dipastikan ia merupakan beragama Islam.
Tak banyak orang tahu, atlet berusia 18 tahun tersebut merupakan pesepakbola berdarah Papua. Diketahui, bakatnya dalam dalam dunia olahraga rupanya diturunkan dari sang ibu. Ia merupakan anak dari Besinah Haluk, mantan atlet angkat besi yang berasal dari Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
Besinah memang kelahiran Papua yang menjadi anak angkat dari Kolonel Rahmat, warga Sumedang yang berdinas di Papua. Iqbal lahir dan besar di Sumedang, Jawa Barat meskipun memiliki keturunan Papua.
Pemain tinggi badan 185 sentimeter tersebut tinggal di Sumedang hingga Taman Kanak-kanak atau TK. Saat sekolah dasar, ia melanjutkan pendidikannya di Kota Bandung. Hal ini dikarenakan sebagai Aparatur Sipil Negara, ibunya berpindah tempat dinas.
Meskipun dirinya dan ibunya memiliki cabang olahraga (cabor) yang berbeda, tetapi Iqbal tetap mantap menekuni profesinya sebagai pesepak bola. Hingga, ia mendapatkan panggilan untuk mengikuti seleksi Timnas U-16 pada tahun 2022.
Meski masih muda, debut Iqbal bersama Timnas Indonesia U-16 membuahkan hasil yang manis. Timnas Indonesia U-16 mampu melibas semua pertandingan di Grup A dengan kemenangan berkat kemampuannya dalam menjaga lini belakang.
ADVERTISEMENT
Iqbal berhasil menunjukkan kemampuannya sebagai bek tengah bertahan dengan kokoh dan visi permainannya yang ciamik. Bahkan, ia dikenal mampu membaca pergerakan lawan dengan cermat dan menghentikan serangan dengan melakukan intersep yang tepat.
Biodata Iqbal Gwijangge
Mengutip dari laman transfermarkt.co.id, berikut biodata dari Iqbal Gwijangge, salah satu pemain Timnas Indonesia U-19.
Perjalanan Karier Iqbal Gwijangge
Perjalanan karier pemain kelahiran Sumedang tersebut dimulai di KotaKkembang. Ia mengikuti pendidikan sepak bola Sidolik dan SASCO Bandung. Setelah itu, Iqbal Gwijangge berpindah ke klub Bandung Pro United pada tahun 2021 hingga 2022.
ADVERTISEMENT
Kemudian, ia diambil Bhayangkara Youth U-16 di tahun 2021, sebelum akhirnya menandatangani kontrak profesional dengan memperkuat Barito Putera U-20. Iqbal pada awalnya ditempatkan dalam posisi bek karena tinggi tubuhnya yang mencapai 179 cm.
Kemampuannya dalam beradaptasi mampu membawanya di posisi gelandang bertahan. Bersama klub asal Banjar itu, ia mendapat promosi ke tim senior. Pertama kali dia masuk pada laga kontra Arema FC 2023 dalam line up Barito Putera di Liga 1 2023-2024.
Total, ia mencatatkan penampilan 3 kali yang masuk ke lapangan dari bangku cadangan dengan bermain di Liga 1 2023/2024 mencatatkan 55 menit. Bahkan, ia telah dipanggil ke Timnas Indonesia dan didapuk menjadi kapten berkat penampilannya di Bhayangkara FC U-16.
ADVERTISEMENT
Sejak usia belia, ia sudah memperkuat Timnas Indonesia. Namanya dipanggil dalam tim Garuda saat Piala AFF U-16 pada 2022. Kala itu, ia dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia U-16 dan dalam kompetisi tersebut dinobatkan menjadi pemain terbaik.
Pada Piala Dunia U-17 Indonesia pada 2023, Iqbal dipercaya menjadi kapten dan kembali dipanggil. Beberapa waktu lalu, Indra Sjafri memanggil pemain keturunan Papua tersebut ke Timnas Indonesia U-20 untuk mengikuti Turnamen Maurice Revello 2024.
Prestasi Iqbal Gwijangge
Iqbal Gwijangge memiliki prestasi yang membanggakan sejak sekolah. Semasa bermain untuk tim sepak bola sekolahnya. Ia berhasil mendapatkan dua trofi Borneo Cup saat berusia 12 tahun dan di usia 11 tahun ia berhasil mendapatkan Kuala Lumpur Cup.
ADVERTISEMENT
Namanya yang menjadi bagian dri skuat Timnas Indonesia U-16 tersebut juga pernah meraih gelar juara Piala AFF U-16 2022 sebagai kapten. Penampilan impresifnya dapat membantu Timnas Indonesia U-16 di 3 dari 5 pertandingan clean sheet atau tidak kebobolan.
Kemudian, Iqbal mendapat gelar pemain terbaik Piala AFF U-16 2022 atau berhasil meraih best player AFF U-16 Boys championship 2022. Pada 2023, ia masuk ke Timnas Indonesia U-17 yang diproyeksi untuk Piala Dunia U-17.
Saat ini, dirinya kembali monorehkan prestasi yang membanggakan pada Piala AFF U-19 2024. Ia muncul sebagai top skor sementara timnas Indonesia U-19 pada ASEAN U-19 Boys Championship atau Piala AFF U-19 2024.
Itulah informasi mengenai biodata dari Iqbal Gwijangge, salah satu pemain Timnas Indonesia U-19. (APR)
ADVERTISEMENT